Pewarta : Anis
Koran SINAR PAGI, Depok,- Pada peringatan Hari Pers Nasional 2025 tingkat Kota Depok yang mengusung tema ” Wartawan Beritegritas, Bersinergi Sukseskan Depok Maju” 27 Februari mendatang, juga akan turut dihadiri politikus senior Gerindra Nuroji.
” Insha Allah, Saya bisa hadir. Semoga acara berjalan lancar dan sukses, ” tambahnya kepada Wartawan , usai hadiri Rapat Pleno Terbuka KPU Depok tentang penetapan Wali Kota dan Wakil Wali Kota terpilih 2024.
Anggota DPR RI Fraksi Gerindra itu, juga berharap insan pers tidak henti-hentinya membantu pemerintah menangkal dan memerangi berbagai berita-berita hoaks yang berpotensi memecah belah persatuan bangsa.
Legislator Senayan,Ir H Nuroji mensupport dan mengapresiasi giat wartawan Depok yang tergabung dalam berbagai komunitas dan organisasi pers di momen perayaan Hari Pers Nasional (HPN) tingkat Kota Depok pada 27 Februari mendatang.
” Selamat merayakan Hari Pers Nasional yang akan digelar pada 27 Februari 2025, semoga pelaksanaan berjalan lancar dan sukses, ” kata Nutoji Rabu, 5 Februari 2025.
Bang Oji, sapaan akrab H Nuroji juga menaruh harapan pada insan pers khususnya di Depok terus berkembang menjadi kepanjangan tangan menyampaikan aspirasi masyarakat kepada pemerintah baik tingkat kota maupun di pusat.
” Sebagai salah satu pilar pembangunan di Depok, tentu saja bisa sebagai pers yang bertanggung jawab dengan tidak menyebarkan hoaks, ” ujarnya.