Pewarta: Rosita Dewi
Kab. Ogan Ilir – SMP N 1 Tanjung Raja Kabupaten Ogan Ilir menggelar pemilihan ketua OSIS periode 2025-2026 dengan sistem seperti pemilihan umum (Pemilu), Selasa(4/2/2025). Kegiatan digelar ditiga ruang kelas diikuti oleh seluruh keluarga besar SMP N 1 Tanjung Raja dengan tujuan, untuk memberikan pendidikan demokrasi dan pengetahuan sejak dini tentang tata cara pemilu bagi para siswa.
Sebelum mencoblos, ratusan siswa serta guru menggelar pertunjukan program P5 suara Demokrasi, seperti pertunjukan atraksi siswa-siswi anggota pramuka, senam P5 dan tari kreasi .
Saat tiba masa pencoblosan tampak siswa dan juga guru mengantri untuk melakukan pencoblosan. Setelah mengantri untuk di absen, para siswa mendapatkan surat suara. Isinya adalah foto kandidat, lalu para siswa pun menuju bilik suara yang sudah disediakan untuk melakukan pencoblosan.
Setelah mencoblos, siswa melipat surat suara seperti semula. Selanjutnya, surat suara tersebut dimasukan ke kotak suara. Sebelum meninggalkan lokasi pemungutan suara, anggota Osis SMP N 1 Tanjung Raja memberikan tanda berupa tinta di tangan pemilih agar tidak ada yang memilih lebih dari satu kali.
Ada pun nama -nama enam orang kandidat calon ketua Osis SMP N 1 Tanjung Raja adalah sebagai berikut:
1.Melany Aulia Wijaya.
2.Raisa Bahira.
3.Desi Natalia.
4.Hufiza Az -Zahra.
5.Anisa Asyfa A.
6.Keisya Saffana Felicia.
Masing-masing paslon mempresentasikan visi dan misi mereka dalam memajukan SMP N 1 Tanjung Raja.
Setelah melaksanakan kegiatan pencoblosan,para anggota OSIS langsung menghitung hasil perolehan suara pada saat hari itu juga dan langsung mengumumkan siapa calon ketua Osis yang memperoleh suara terbanyak.
Hasil perolehan suara dari masing-masing kandidat no urut 4 unggul memperoleh suara terbanyak dengan berhasil memperoleh suara sebanyak 221 suara, atas nama Hufiza Az – Zahra.
Menurut Hufiza dirinya sangat bersyukur bisa memenangkan pemilihan calon ketua Osis yang baru, kedepan dirinya akan menjalankan program visi-misi yang sudah ia rencanakan.
“Alhamdulillah saya bisa berhasil memenangkan pemilihan calon ketua Osis yang baru periode masa bakti 2025-2026,” ujarnya.
“Kedepan saya akan menjalan program -program yang sudah saya rencanakan sebelumnya untuk lebih memajukan SMPN 1 Tanjung Raja, seperti.
1. Bank sampah. Maksud bank sampah adalah setiap kelas wajib mengumpulkan sampah, sampah yang sudah di pisahkan akan di jual.
2.Yudikasi Siswa. Maksudnya adalah uang yang di hasikan dari menjual sampah akan di pergunakan untuk membantu siswa yang terkena musibah.
3. Ketemu Alumi, seperti mempertemukan kawan – kawan SMP N 1 Tanjung Raja dengan kakak alumi SMP N 1 Tanjung Raja yang sudah sukses mencapai cita-cita, seperti sudah berhasil menjadi Dokter atau polisi.
4.mengadakan perlombaan. Maksudnya adalah akan menggelar bermacam perlombaan setalah usai masa ujian, pungkasnya.
Sementara itu di waktu yang sama kepala SMP N 1 Tanjung Raja Nawiyah, Spd. Mengakan bahwa, kegiatan pemilihan calon ketua Osis di sekolahnya di adakan secara demokrasi, siswa dan juga guru bebas memilih sesuai dengan apa kata hati muraninya mereka masing-masing, dengan tujuan untuk memberikan pelajaran dan pengalaman kepada siswa bagaimana cara memilih pada pemilihan umum (Pemilu).
“Kegiatan pemilihan ketua Osis ini kami adakan setiap tahun semenjak program P5 di laksanakan, beda di tahun-tahun sebelumnya biasanya kami gelar 2 tahun sekali,” ungkapnya.
Kegiatan ini di ikuti oleh seluruh keluarga besar SMP N 1 Tanjung Raja, mulai dari seluruh siswa kelas 7 sampai kelas 9 dan juga pihak guru juga ikut, terangnya.
Masih kata kepsek, untuk tahun ini ada perbedaan dari tahun – tahun sebelumnya. Yaitu calon ketua Osis terpilih akan di beri sertifikat penghargaan.
“Untuk calon ketua Osis yang menang akan kami beri sertifikat penghargaan, sertifikat penghargaan ini akan di masukan di nilai bidang Non akademik yang akan berguna untuk menambah poin mereka masuk sekolah ke jenjang yang lebih tinggi,” ujarnya.
Saya berharap ketua Osis yang baru bisa lebih memajukan SMPN 1 Tanjung Raja, pungkasnya.