Pewarta : A Y Saputra
Kabupaten Ciamis – Desa Tanjungjaya kecamatan Cisaga selenggarakan milangkala yang Ke-40 dengan mengusung tema “Dengan Semangat HUT Desa Tanjungjaya ke- 40, Kita Tingkatkan Kreatifitas Menuju Desa Mandiri dan Sejahtera”.
Hadir dalam milangkala tersebut, Pj Bupati Ciamis, H Engkus Sutisna, Ketua DPRD Ciamis, Nanang Permana, Camat Cisaga, H Agus Sosilo, PTPN, Batulawang, para mantan Kepala Desa Tanjungjaya, warga masyarakat dan tamu undangan lainnya.
Berikut nama – nama oramg yang pernah menjabat di Desa Tanjungjaya dari tanggal 04 Mei 1984 hingga Mei 2024
1. M.Komar ( 25 Februari 1984 s/d 30 April 1985)
Ia adalah kelahiran Dusun Kepel menjabat Kepala Desa Tanjungjaya sesuai dengan SK penetapan dan pengesahan desa hasil pemekaran serta pengangkatan pejabat sementara kepala desa hasil pemekaran.
2. Mardjuk (30 April 1985 – 30 April 1993)
Ia berasal dari Dusun Sukajaya sebagai Kepala Dusun, Dia adalah Kepala Desa yang pertama hasil pemilihan masyarakat, Alm.Mardjuk meninggal Tahun 2019 dan dimakamkan di pemakaman umum Dusun Sukajaya.
3. Umara (21 Desember 1995 – 21 Desember 2003)
Sebelumnya, Umara menjabat sebagai sekretaris desa, ia merupakan penduduk Dusun Tenjolaya yang mencalonkan diri dan terpilih untuk menjadi Kepala Desa yang ke dua, Tanjungjaya
Sebelumnya menjadi kepala desa definitif, Umara terlebih dahulu menjabat kepala desa selama kurang lebih dua tahun dari tanggal 30 April 1993 sampai 20 Desember 1995 karena pada saat itu tidak ada yang mencalonkan diri walaupun sudah dibuka pendaftaran.
4. Ukib Salim (21 Desember 2003 – 21 Desember 2008)
Sebelumnya ia sebagai Kepala Dusun Cibuluh hasil pemilihan masyarakat. Setelah masa jabatannya selesai, karena tidak ada yang mencalonkan diri maka Ukib Salim diberikan tugas tambahan menjabat selama 1 tahun sampai dengan 29 Desember 2009.
Setelah dilaksanakan pemilihan kembali Ukib Salim terpilih lagi menjadi Kepala Desa Tanjungjaya periode ke dua terhitung mulai tanggal 21 Desember 2009.
Untuk ketiga kalinya setelah masa jabatannya selesai, Ukib kembali mencalonkan diri dan kembali terpilih, namun dipertengahan masa jabatanmya, pada tanggal 21 Desember 2018, ia mengundurkan diri karena akan mencalonkan diri sebagai anggota DPRD Kabupaten Ciamis.
Untuk mengisi kekosongan jabatan kepala desa maka bupati menugaskan salah seorang Kasi di Kecamatan Cisaga, yaitu Agun Gumelar selama kurang lebih 1 tahun sampai dengan 29 April 2019.
5. Dede Sadwa (29 April 2019 – 29 April 2022)
Sebelumnya Dede menjabat sebagai Sekretaris Desa Tanjungjaya, dalam pemilihan langsung perwakilan masyarakat, ia terpilih menjadi PAW Kepala Desa melanjutkan masa jabatan kepala Desa sebelumnya, Ukib Salim.
6. Akhmad, S.Pd., M.M. (29 April 2022 – sekarang)
Sebelumnya, Akhmad merupakan pegawai negeri dwngan jabatan terkahir sebagai Korwil Pendidikan, Kecamatan Cisaga, ia terpilih menjadi Kepala Desa Tanjungjaya masa bakti 20 Mei 2022 – 20 Mei 2028.