Pewarta : Arief Avenk
Kabupaten Bogor – Pendidikan merupakan aspek yang sangat penting dalam kehidupan setiap individu dan juga bagi kemajuan suatu bangsa. Di era yang terus berkembang ini, Pendidikan menjadi kunci utama untuk mencapai kesuksesan dan mewujudkan masa depan yang cerah.
Berkaitan dengan hal tersebut, demi menjaga kelangsungan proses pendidikan anak didiknya, Keluarga Besar SMAN I Parungpanjang memiliki tradisi membantu anak didiknya, terutama yang lahir dari keluarga kurang mampu, untuk melanjutkan jenjang pendidikannya ke perguruan tinggi.
Kepala SMAN I Parungpanjang Kab.Bogor, Dr. Dudung Nurullah Koswara, M.Pd yang akrab disapa DNK menilai hal ini sebagai bentuk solidaritas yang luar biasa dari para guru dan tenaga pendidikan dalam mendorong anak didiknya meraih masa depan yang lebih baik.
“Ini Tradisi luar biasa yang harus terus dipertahankan, dimana semua guru bekerjasama menguatkan solidaritas untuk membantu anak didiknya,” ucap DNK, Jum’at (03/05/2024).
Dia menegaskan bahwa, anak di SMAN I Parungpanjang yang lahir dari keluarga kurang mampu selalu mendapat jaminan dari GTK dan Tenaga Kependidikan untuk melanjutkan pendidikannya ke perguruan tinggi dengan semangat rereongan dan keikhlasan.
DNK juga berharap, solidaritas yang dibangun dengan keikhlasan dari para guru dan tenaga kependidikan ini, bisa dimanfaatkan dengan sebaik – baiknya oleh para siswa yang mendapatkannya.
“Saya berharap, bantuan para GTK dan Tenaga Kependidikan ini dimanfaatkan dan dijalani dengan sebaik – baiknya dan penuh semangat oleh anak didik yang mendapatkannya, demi meraih masa depan yang cerah,” ujarnya.