Pewarta: Steven Gervan
Koran Sinar Pagi, Sumedang – Karaton Sumedang Larang (KSL) menerima kunjungan silahturahmi dari Persatuan Istri Tentara (Persit) Kartika Candra Kirana BP TWP TNI AD dan tokoh masyarakat Jawa Barat sekaligus pemilik PT Persib H.Umuh Muchtar di Bale Agung Srimanganti, Sabtu (02/03/2024).
Dalam diskusinya, Radya Anom KSL R.Luky Djohari Soemawilaga menyampaikan, “pentingnya peran kesejarahan dan kebudayaan Nusantara, khususnya di Sumedang yang memiliki mahkota Kerajaan Sunda Binokasih Sanghyang Pake, dimana dalam mahkota ini memiliki makna Kasih Sayang yang menjadi atau dipakai landasan tertinggi dalam sebuah kehidupan, makna nilai Binokasih ini adalah nyawa nya dari peradaban,”
“Binokasih The Soul Of Sunda, dengan nilai luhurnya bisa dipergunakan dalam untuk kehidupan sehari-hari yang mana untuk membentuk karakter manusia yang unggul dan mulia, kehidupan sosial dalam masyarakat sejahtera yang toleran dan gotong royong silih asih silih asah silih asuh, serta dipergunakan dalam nilai kehidupan berbangsa dan negara yang dapat menciptakan keadilan, kebijaksanaan dan sebagainya,” ujar Radya Anom KSL
Silaturahmi Persit yang langsung dihadiri Ketua Persit BP TWP TNI AD, Irmawati Djasar Djamil, SE dan Wakil Ketua, Hj.R.A.Yani Munif Prasojo serta jajaran.
Ketika di Karaton Sumedang Larang, Sri Radya KSL, PYM H.R.I Lukman Soemadisoeria mengatakan kepada koransinarpagijuara.com, “ucapan terima kasih atas kunjungan Persit, mudah mudahan mendapatkan pencerahan melalui pengenalan sejarah dan budaya Sumedang,”
Tidak hanya itu, Sri Radya mengatakan, “H. Umuh ini adalah keluarga dari Karaton Sumedang Larang,”
Pemilik PT Persib sekaligus Manager Sepakbola ini berdiskusi mengenai sejarah Sumedang Larang dan mengelilingi area Museum Prabu Geusan Ulun yang didampingi langsung oleh Sri Radya KSL.
“Hari ini saya sangat senang dapat berkunjung ke Karaton Sumedang Larang, melihat pengunjung nya pun ada dari mancanegara seperti dari Thailand tadi saya lihat, lalu ada kunjungan dari ibu-ibu Persit TNI Angkatan Darat. Tentunya melihat ini saya senang dan bangga,” ucap H. Umuh Muchtar
Lanjut dilokasi, H. Umuh berharap, mudah-mudahan kedepannya ini bisa tetap dilestarikan dan dijaga, tidak lupa yang paling terpenting adalah ada nya biaya perawatan dari Pemerintah setempat. Dan akan saya tekankan kepada Pemerintah di Kabupaten Sumedang ini khususnya untuk bisa memerhatikan ke Karaton Sumedang Larang.
Acara ini dimeriahkan oleh tampilan tarian klasik persembahan Lingkungan Seni Dangiang Kutamaya KSL.