Minggu, Februari 9, 2025

HGN Era Merdeka Belajar

Oleh : Dr. Dudung Nurullah Koswara, M.Pd.
(Ketua DPP Asosiasi Kepala Sekolah Indonesia)

Satu kalimat yang layak diberikan pada Kemdikbud Ristek adalah “Terimakasih Mas Menteri, Prof. Nunuk dan jajaran”. Kata ini disampaikan entitas guru dan organisasi profesi guru.

Mengapa HGN tahun 2023 yang bertema “Bergerak Bersama, Rayakan Merdeka Belajar” sangat istimewa? Banyak hal yang mesti disampaikan.

Pertama apresiasi pemerintah pada guru berprestasi, kepala sekolah dan pengawas sekolah. Plus apresiasi peningkatan status guru honorer yang akan segera memenuhi “kuota” satu juta menjadi ASN PPPK.

Kedua penguatan nasionalisme dan kolaborasi sesama orprof guru. Dalam HGN versi Kemdikbud Ristek, semua organisasi profesi guru dirangkul satu panggung. Semua orprof diapresiasi secara diferensiatif.

Konsep Merdeka Belajar yang menguatkan pendekatan layanan anak didik berdiferensiasi, diterapkan Kemdikbud Ristek (Ditjen GTK) dalam konsep perlakuan pada organisasi profesi guru.

Semua anak didik sama sama istimewa, semua orprof pun sama sama istimewa. Tidak ada fanatisme dan superioritas orprof tertentu. Era kolaborasi, era diferensiasi terlihat dalam HGN tahun ini.

Ketiga hadirnya Presiden RI, Mendikbud Ristek, Kapolri, Menag, Panglima TNI dan jajaran pejabat lainnya, menjelaskan bahwa “Guru Dihormati di Ulang Tahunnya”. Lebih wow lagi sa’at Presiden keliling menyapa dan berselfie bersama guru.

Keempat hadirnya Rossa, Rafi Ahmad, Oky Lukman, Andien, Fazka, Wika Salim, dan Novia Bachdim, memberi rasa bahagia pada guru. Mereka merasa telah dihibur di hari ulang tahunnya, melupakan sejenak beban kerja sebagai guru.

Kelima memberi sajian inspiratif dari tayangan dokumentasi best practice guru terbaik di layar lebar. Plus saat Pak Kuswanto Si Guru Pohon pun, ketika berdialog langsung dengan Presiden RI, sangat memberi motivasi agar semangat menjadi guru.

Selamat Hari Guru Nasional, terimakasih Kemdikbud Ristek, Mas Menteri dan Prof. Nunuk beserta jajaran. Mari kita kayuh tiada henti transformasi pendidikan Indonesia, sebagaimana Pak Kuswanto mengayuh sepeda hadiah dari Presiden RI di momen HGN 2023.

Related Articles

Media Sosial

0FansSuka
0PengikutMengikuti
0PelangganBerlangganan
Google search engine
Google search engine
Google search engine
Google search engine
Google search engine
Google search engine
Google search engine
Google search engine
Google search engine
Google search engine
Google search engine
Google search engine
Google search engine
Google search engine

Berita Terbaru