Kamis, Maret 20, 2025

PAD Garut Baru Capai 29,14%, DPD Laskar Indonesia Kritik Kinerja Pemda Garut

Pewarta : Fitri

Kabupaten Garut – DPD Laskar Indonesia Kabupaten Garut mengkritik kinerja pemerintah daerah kabupaten Garut atas capaian realisasi pendapatan asli daerah (PAD) kabupaten Garut yang baru tercapai153,81 M atau 29 ,14% yang masuk ke kas daerah dari target PAD pada tahun 2023 sebesar 527,22 M.

Ketua DPD Laskar Indonesia Garut, Dudi Supriadi mengatakan kritik kinerja Pemerintah Garut dalam upaya memenuhi target pendapatan dari pendapatan asli daerah PAD ditahun 2023 baru 29,14% sampai awal bulan Juli 2023.

DPD Laskar Indonesia Garut mengingatkan kepada pemerintah Kabupaten Garut agar targetan PAD ditahun 2023 terealisi 100 %.

“perlu diketahui bahwa pemerintah Kabupaten Garut menargetkan pendapatan dari pendapat asli daerah sebesar 527,22 M, sementara sampai awal bulan juli baru terealisi 153,81 M atau baru 29,14%,” ucap Dudi, Jumat (14/07/2023).

Dudi juga menuturkan dengan rician realisasi pajak daerah realisasi 62,44 ,M dari target 171 ,97 M atau 36 ,31%, retribusi daerah realisasi 8,07 M dari target 25,25 M atau 31,94 %,hasil pengelolaan kekayaan yang dipisahkan realisasi 0,00 M dari target 5,22 M atau 0% dan dari pendapatan lain- lain yang sah realisasi 83,10 M atau 25,59 % dari target 324,77M.

DPD Laskar Indonesia Garut berharap targetan pendapatan asli daerah (PAD) tahun 2023 tercapai 100 % sesuai target yaitu sebesar 527,22 M.

“bahkah harus meningkat capaian dan targetan PAD ditahun berikutnya dengan targetan yang lebih besar agar garut bisa lebih mandiri dan bisa ber daya saing dengan daerah lain,” pungkasnya.

Pihaknya menghimbau DPRD jangan berdiam diri atas realisasi pendapatan dari PAD masih kecil dan harus ditelusuri diminta pertanggung jawaban pada pemerintah daerah Garut masa baru 29 ,14 %, bagaimana kinerja intansi terkait dalam bekerja untuk memenuhi target PAD tersembut agar tercapai.

“dengan sisa waktu 5 bulan lagi per 31 Desember 2023 malumpun ada waktu untuk mengejar target, jangan sampai tidak kesampaian jangankan menggali potensi PAD yang lebih besar, targetan kecil juga belum memenuhai capaian dan target,” pungkas Dudi.

Related Articles

Media Sosial

0FansSuka
0PengikutMengikuti
0PelangganBerlangganan
Google search engine
Google search engine
Google search engine
Google search engine

Berita Terbaru