Pewarta : Awing
Kabupaten Jeneponto – Terkait dugaan sikap arogan yang ditunjukan Ketua Bawaslu Jeneponto, puluhan wartawan yang bertugas diwilayah Kabupaten Jeneponto melakukan aksi unjuk rasa ke Kantor Bawaslu Jeneponto, Rabu (19/10/2022)
Aksi para kuli tinta tersebut dipicu oleh perlakuan kasar Ketua Bawaslu Jeneponto, Saiful yang dengan sengaja melempar Handphone dua wartawan yang berada di atas meja hingga nyaris jatuh ke lantai, Selasa (18/10/2022) kemarin.
Saiful bukannya melakukan klarifikasi atas sikap kasarnya tersebut, dia malah melaporkan wartawan, Sulaiman Nai dari media Inews tv dengan Undang-Undang Informasi Teknologi atau Pencemaran Nama Baik.
Merasa tidak melakukan kesalahan, di hari yang sama yaitu Selasa (18/10/2022) malam, Sulaiman Nai pun melaporkan balik tindakan intimidasi yang dilakukan Ketua Bawaslu Jeneponto ke Polres Jeneponto.
Sebagai bentuk solidaritas, puluhan wartawan dari berbagai media online, cetak, dan TV, kemudian melakukan aksi unjuk rasa di Kantor Bawaslu Jeneponto.
“Aksi ini kami lakukan sebagai bentuk protes terhadap sikap intimidasi dan premanisme yang diduga dilakukan Ketua Bawaslu terhadap rekan kami, saat melakukan peliputan hasil tes CAT Panwaslu Kecamatan, namun pihak Bawaslu diduga enggan memberikan informasi, hingga melakukan pelemparan,” ujar Syamsir, salah satu peserta unjuk rasa
Menurut Syamsir, tidak semestinya Saiful langsung melaporkan pemberitaan terkait permasalahan ini ke pihak Kepolisian, karena masih ada ruang untuk melakukan hak jawab atau klarifikasi.
“Yang dilakukan Ketua Bawaslu Jeneponto adalah sebuah perlawanan kepada teman-teman. Kami akan tetap kawal kasus ini sampai tuntas,” tegasnya.
Sementara menurut Pimpinan Bawaslu, Hamka Lau kehadiran wartawan di Bawaslu menjadi in the road treatmen untuk mengawal jalannya demokrasi, “Itu akan menjadi penyemangat kami,” ucap Hamka, saat menemui para wartawan pengunjuk rasa.
Dia menyebut, kejadian ini menjadi bagian pembelajaran dalam berlembaga, bermedsos, dan bersikap, menurutnya semua punya aturan yang jelas.
“Kami menghargai kedatangan teman wartawan untuk menyampaikan sikap tentang hal tersebut,” ucapnya.