Pewarta : Iwan Barata

Koran SINAR PAGI, Muara Enim,- Babinsa Koramil 08/Rambang Lubai Serda Hidayat melaksanakan pendampingan penyaluran dana Bantuan Langsung Tunai (BLT) DD sebesar Rp.300.000, kepada warga masyarakat yang terdamapak pademi Covid-19 di Balai Desa Beringin Kecamatan Lubai ,Kabupaten muara Enim Senin 19/7/2021

”Saya berharap bagi masyarakat yang menunggu antrian penerima bantuan, agar mematuhi protokol kesehatan ingat 3M + H memakai masker, mencuci tangan, menjaga jarak dan hindari kerumunan. semoga bantuan dari pemerintah bisa membantu kebutuhan sehari hari” ungkap Serda hidayat
Sementara Sektariat Desa Satria mengatakan
Penyaluran Bantuan Langsung Tunai tersebut berupa uang tunai untuk warga masyarakat tidak mampu dan terdampak pandemi Covid-19 sebanyak 259 Kepala Keluarga yang berhak menerima. kegiatan pendampingan dilakukan bertujuan untuk mengawal dan memberi kenyamanan keamanan dalam pelaksanaan pembagian BLT tersebut. Selain itu juga memberi himbauan kepada warga masyarakat penerima BLT agar melaksanakan Protokol kesehatan

” Pergunakan bantuan dari pemerintah dengan sebaik baiknya, tutupnya