Pewarta : Iwan Brata
Kabupaten Muara Enim – Babinsa, Koramil 06/Semende, Kodim 0404/Muara Enim bersama Bhabinkamtibmas melaksanakan kegiatan pengamanan sekaligus monitoring penyuntikan Vaksin Covid-19 untuk warga usia 18 tahun sampai usia lanjut di kantor Desa Perapau, Kecamatan SDL.
Dalam kegiatan itu Babinsa, Serda Muhamad Ilham memonitoring secara langsung proses penyuntikan Vaksin Covid-19, mulai dari tahapan pendaftaran, pemeriksaan screening, dan penyuntikan vaksin.
Diketahui jumlah yang di vaksin 73 orang. Ia mengatakan bahwa kegiatan pengamanan dan monitoring pemberian Vaksin Covid-19 ini dilakukan guna memastikan kegiatan berjalan dengan aman dan lancar.
“Keberadaan Tiga Pilar dilokasi pelaksanaan vaksinasi Covid-19, khususnnya diwilayah Kecamatan SDL guna memberikan rasa aman dan nyaman kepada petugas dan peserta vaksinasi sekaligus untuk memastikan kegiatan tetap memperhatikan protokol kesehatan”, tutupnya.
Turut hadir dalam pelaksanaan Vaksinasi tersebut, kepala desa Perapau, seluruh perangkat desa, dan BPD, Petugas kesehatan, Pihak kecamatan, Babinsa, Babinkamtibmas Desa Perapau.