Pewarta : Nurjamin
Koran SINAR PAGI, Kab.Tangerang – warga Kampung Bolang, Desa Sukamurni, Kecamatan Balaraja, Kabupaten Tangerang bergotong – royong merenovasi Musolah Assobariyah, Minggu (24/01/2021).
Menurut Ketua DKM Assobariyah, Mursid, renovasi Musolah ini akan cepat selesai jika seluruh jama’ah atau masyarakat ikut berpertisipasi dan kompak.
Dikatakan Mursid, semangat gotong – royong saat ini sudah luntur, bahkan hanya untuk sekedar membersihkan lingkungan masing – masing pun sudah jarang terlihat.
“Betapa sulitnya masyarakat sekarang untuk diajak gotong – royong, terlebih lagi dilingkungan mushola, itu sebabnya kita mencoba menggalakan kembali semangat gotong – royong yang sudah mulai luntur ini,” katanya.
Atas nama DKM Assobariyah, Mursid dan penasehat mengucapkan terima kasih kepada lapisan masyarakat yang telah berpartisipasi dalam kegiatan ini.
Hadir dalam kegiatan tersebut Ketua RT yang diwakili Buang, Ketua Ikatan Remaja Musolah Assobariyah (IRMAS), Dicky Suherman, Sekertaris, Hambali,S.Pd, Ketua Karang Tarua, Erik Ardinto beserta team, tokoh agama dan tokoh masyarakat.
Ketua Irmas, Dicky S mengucapkan puji syukur atas kerja sama seluruh warga Rt 01/02 yang membantu pelaksanaan renovasi musolah yang ada diwilayah Rt Maki.
Mewakili Ketua RT, Buang A menghimbau untuk menerapkan Prokes kepada warga Rt 01/02, khususnya masyarakat Desa Sukamurni supaya terhindar Covid 19.
Dikatakan, selain untuk beribadah, musola juga sebagai sarana untuk menuntut ilmu dunia maupun akhirat, tambahnya.