Pewarta : Amsar Marbun
Koran SINAR PAGI, Sibolga,- Pasangan Calon Walikota dan Wakil Walikota Sibolga DR.H.Bahdin Nur Tanjung,SE.MM dan Edipolo Sitanggang, semakin hari samakin naik elektabilatas nya untuk meraih kemenangan pada pilkada serentak 9 Desember 2020.
Dukungan mengalir kepada Paslon ABADI ini datang dari berbagai elemen masyarakat, tokoh agama, dari kumpulan marga – marga, tokoh pemuda yang ada di Kota Sibolga.
Angkatan Muda Pembaharuan Indonesia (AMPI) Kota Sibolga, dalam sikap kebulatan tekat yang siap berjuang untuk memenangkan Dr H Bahdin Nur Tanjung dan Edipolo Sitanggang atau Pasangan ABADI di Pilkada Sibolga 9 Desember 2020 mendatang.
Dukungan tersebut dinyatakan Wakil ketua DPD AMPI Sibolga, Zufri Tanjung dalam sebuah acara di Kantor Sekretariat DPD AMPI Sibolga di Jalan SM Raja, Kecamatan Sibolga Sambas, Kamis (12/11/20).
Zufri Tanjung menyerukan kepada seluruh Anggota AMPI agar berjuang untuk memenangkan Bahdin-Edi di Pilkada 2020.
Keluarga besar AMPI siap memilih dan mengawal suara Pasangan Bahdin-Edi di setiap TPS yang ada di Kota Sibolga. Ujar Zufri Tanjung.
“Suara dari keluarga besar AMPI harus maksimal membantu untuk kemenangan Paslon Bahdin-Edi,” Sebut dengan suara tegas.
Zufri mengucapkan terima kasih kepada Pendiri AMPI yaitu Ir. H. Akbar Tanjung dan Ketua Dewan Penasehat AMPI Provinsi Sumatera Utara, H. Manahan Lubis.
Menurut Zufri, kedua tokoh inilah yang begitu besar perjuangannya untuk membesarkan AMPI. Ujar Zufri lagi.
“Bapak Ir. H. Akbar Tandjung putra terbaik. yang pertama dibesarkan AMPI, dari kader AMPI lah keberadaannya, sehingga diakui menjadi tokoh nasional dari putra Sibolga, ungkap Zufri Tanjung.
Zufri berharap, kepada semua kader AMPI agar sama-sama menunjukkan bahwa AMPI memiliki kader-kader yang militan.
Ia mengatakan, “Bahdin baik, Edi baik, disebut orang baik, bukan mereka sendiri yang menyebut mereka baik, yang menyebut mereka baik adalah tokoh nasional sekaligus pendiri AMPI pak Akbar Tanjung,” ucapnya.
“Jadi apapun alasannya, yang jelas kita berdoa dan berjuang untuk kepentingan Sibolga dengan memenangkan Pasangan Bahdin-Edi,” uangkap Zufri
Hadiri pada acara itu Tokoh masyarakat diantaranya Ketua Partai Golkar Kota Sibolga Jamil Zeb Tumori, Ketua PDIP Taput Nikson Nababan, Dr H Bahdin Nur Tanjung dan Edipolo Sitanggang.
Pengurus DPD Golkar Tapteng Amsar Marbun, Pengurus Rayon AMPI se-Kota Sibolga dan Ransus AMPI serta Satgas DPD AMPI Kota Sibolga.