Pewarta : Jeky
Koran SINAR PAGI, Sumedang,- Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) tahun ajaran 2020/2021 kini sudah dimulai, hal itu diungkapkan Kepala Dinas Pendidikan ( Disdik ) Kabupaten Sumedang, H.Agus Wahidin, dilaman Face Book (FB) resminya, Senin (22/6/20), pukul 19.28 Wib.
Agus menyatakan penerimaan PPDB berlangsung selama sepuluh hari, ” Dimulai sejak 22 hingga 30 Juni 2020″, ujar nya.
Kadisdik berharap agar penerimaan itu berjalan lancar dan tertib tanpa ada ekses negatif yang berkembang di masyarakat,
“Pastikan putra – putri bapak dan ibu terdaftar di sekolah terdekat sesuai domisili”, ucap nya.
Agus menegaskan agar dalam hal memilih sekolah sebaiknya memilih sekolah yang terdekat dengan rumah tinggal, karena selain dekat juga anak nya akan terpantau dan bisa menghemat biaya,
“Sudah tak jaman lagi pilih – pilih sekolah, pilihlah sekolah yang terdekat dekat dengan domisili agar anak bisa terawasi juga bisa menghemat biaya transportasi”, jelas nya.
Hindari, tambah nya, anak tak bersekolah akibat pilih – pilih sekolah,
“Pemerintah mengatur kebijakan zonasi untuk kemudahan dan kemaslahatan masyarakat, tinggal bagaimana sekarang kita sebagai masyarakat menyikapinya”, pungkas nya.