Sabtu, Januari 18, 2025

DAK Fisik Pendidikan Tahun 2020 Untuk Pemkab Ciamis Tidak di Re-Focusing

Pewarta A Y Saputra

Koran SINAR PAGI, Kabupaten Ciamis,- Dana Alokasi Khusus (DAK) Fisik Pendidikan merupakan salah satu anggaran yang tidak di re-focusing, anggaran yang didapat dari Pemerintah Pusat untuk angagran tersebut sebanyak Rp.49,8 milyar.

Demikian, hal tersebut disampaikan Bupati Ciamis Herdiat Sunarya pada kegiatan Sosialisasi DAK Fisik Pendidikan Kabupaten Ciamis di Aula Adipati Kusumadiningrat Sekretariat Daerah Kabupaten Ciamis, Rabu (29/4/2020).

“Kepada Kepala sekolah yang menerima anggaran ini agar di terima sebaik-baiknya dan secepatnya dilakukukan pada tahun anggaran 2020,” kata Herdiat.

Ia menyampaikan, dalam kondisi pandemi Covid-19 proses pendidikan harus terus berjalan salah satunya melalui pembelajaran yang dilakukan secara daring oleh para guru dalam sebulan kebelakang.

Sementara itu Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Ciamis Tatang mengingatkan, kepada para penerima dana DAK Fisik Pendidikan agar patuh pada peraturan dan perundang-undangan yang terlah ditetapkan serta mengikuti juklak dan juknis yang dibuat dalam pelaksanakan DAK 2020.

“Berkaitan dengan kegiatan pelaksanaan untuk anggaran DAK Fisik Pendidikan untuk teknisnya agar dipersiapkan dari panitia yang membantu dari sekolah masing-masing terutama komite sekolah atau stake holder sekolah yang terdiri dari unsur masyarakat,” terang Tatang.

Tatang menegaska dalam perencanaan pelaksanaan kegiatan dari DAK tersebut harus matang, jangan sampai tidak sesuai spesifikasi yang melanggar aturan.

“Sebagai penerima DAK Fisik harus dipertanggubgjawabkan dalam proses pelaksanaanya,” tegasnya.

Tahun sekarang kita memiliki hambatan dalam kondisi pandemi Covid19. Dalam pelaksanaan kegiatan DAK harus patuh terhadap protokol kesehatan.

“Bangun komunikasi dan komitmen dalam pelaksanaan dengan Intansi di Daerah (Dinas Pendidikan) agar tidak berbenturan dengan peraturan dari mulai daerah, provinsi sampai pusat,” tutur Tatang.

Related Articles

Media Sosial

0FansSuka
0PengikutMengikuti
0PelangganBerlangganan
Google search engine

Berita Terbaru