Ribuan Kades Diundang Mendagri, Menkeu & Menteri Desa Ke Sentul Bogor

  • Whatsapp
banner 768x98

Pewarta: Dwi Arifin

Koran SINAR PAGI (Kota Bandung)-, Dinas Pemberdayaan Masyarakat Desa (DPMD) Provinsi Jawa Barat Siap melaksanakan Rapat Kerja Kerja tentang Percepatan penyaluran dan pengelolaan Dana desa yang akan dilaksanakan di Sentul Bogor, pada hari Senin tanggal dua Maret 2020

Hal itu disampaikan oleh Kepala dinas Pemberdayaan Masyarakat Desa (DPMD) Provinsi Jawa Barat Dedi Sopandi yang memimpin langsung pada pemantapan rapat kerja pecepatan penyaluran dan pengelolaan Dana desa tingkat provinsi Jawa Barat 2020 di aula gedung DPMD Provinsi Jawa Barat Kamis, 26/02/2020.

Dalam rapat persiapan Raker tersebut Dedi menyampaikan tentang kesiapannya dalam mendukung Program Kementrian Dalam Negeri sebagai pelaksana dalam Rapat Kerja Rncana penyaluran dana desa senin mendatang
” Kita sudah siap sebagai bagian dari panitia nanti, untuk mendukung dan mensukseskan rapat kerja penyaluran dan pengelolaan dana desa di jawabarat” tegasnya

Dedi menambahkan dalam acara raker itu peserta yang akan hadir sekitar 8700 orang, dari seluruh kepala desa se jawa barat, kejaksaan negeri, bupati se Jawa Barat, seluruh Kapolres, CEO BUMDES, dan patriot desa.

“Nanti akan hadir juga Gubernur Jawa Barat, Menteri Dalam Negeri, Menteri Keuangan, Mentri desa, dan BPKP pusat, itu akan ada di sana” lanjutnya

Dedi menjelaskan pada kegiatan rapat kerja itu akan membahas tentang strategi percepatan penyaluran dan pengelolaan desa “agar dana desa Segera masuk ke anggaran desa, dan desa bisa mengerjakan programnya, supaya manfaatnya bisa dirasakan rakyat”. pungkasnya

Pada pertemuan nanti, DPMD Jabar memastikan kedatangan peserta akan disambut dengan baik, aman dan nyaman agar semuanya berjalan sesuai harapan.

banner 728x90

Pos terkait

banner 728x90