Bupati Ciamis Pimpin Apel Gelar Pasukan Siaga Bencana

  • Whatsapp
banner 768x98

Pewarta : A Y Saputra
Koran SINAR PAGI, Kabupaten Ciamis,- Apel Siaga Bencana tingkat Kabupaten Ciamis tahun 2020 di gelar di alun – alun Ciamis,
Senin (21/01/20).

Kegiatan tersebut dihadiri Bupati Ciamis, H.Herdiat Sunarya, Kepala BPBD, Soekiman, unsur Forkopinda, anggota DPRD, Pejabat dilingkungan Pemda Ciamis, TNI/POLRI dari Kodim 0613/Polres Ciamis serta intasi lainnya.

Dalam Sambutannya Bupati Ciamis mengungkapkan, menurut catatan BMKG Ciamis termasuk daerah yang memiliki kerentanan bencana tertinggi untuk tingkat Nasional, karena masuk peringkat 16 dari LK 500 daerah, sedangkan di tingkat Propinsi berada pada urutan ke 5.

“Tingginya kerentanan disebabkan beberapa faktor seperti gempa bumi, tanah longsor, banjir dan angin kencang sehingga masih tinggi yang dihadapi, penanganan bencana merupakan resiko semua pihak,” ucapnya.

Lebih lanjut dikatakan, tingkat kesiagaan harus disiapkan dalam menghadapi bencana secara efektif, “Sudah sepatutnya gelar pasukan ini dilaksanakan, untuk mengantisipasi adanya kemungkinan bencana di wilayah Kabupaten Ciamis, kita tingkatkan kesiap siagaan bencana alam di daerah, jaga peralatan yang dimiliki agar berpungsi dengan baik,” imbuhnya.

Ditegaskan, semua SKPD harus memahami dan menjalankan tupoksi sesuai dengan kosekwensi, tetap waspada dan mengenal jenis bencana yang kemungkinan terjadi di lingkungan masing – masing.

“Terus laksanakan sosialisasi dan menyampaikan informasi tentang bencana alam terhadap masyarakat,” tandasnya.

Selanjutnya pimpinan apel beserta unsur Forkopinda Kabupaten Ciamis meninjau kelengkapan alat – alat penanganan bencana alam dari berbagai dinas dan intansi.

banner 728x90

Pos terkait

banner 728x90