Pewarta : Agus Lukman
Koran SINAR PAGI, Kab.Garut,- Dalam rangka Peningkatan Upaya Kesehatan Berbasis Masyarakat (UKBM) dengan penguatan Pos Yandu dilaksanakan refreshing kader, di Kampung Baki Desa Cibunar kecamatan Cibatu Kabupaten Garut, Sabtu (21/12/19).
Dalam kegiatan tersebut turut hadir Plt puskesmas Cibatu, Promkes, petugas gizi, para kader tiap RW se Kecamatan Cibatu
Plt.Kepala Puskesmas Cibatu, Iing Suherman dalam sambutannya mengatakan, melaksanakan gagasan Bupati Garut, untuk membangun masyarakat Garut bertaqwa, maju dan sejahtera
Ditegaskan bahwa, saat ini sedang melaksanakan program Jabar dan Garut menzerokan stunting, tandasnya
Sementara bagian, Vika Promkes Puskesmas Cibatu menerangkan, stunting adalah penyakit tidak menular, tapi membahayakan dan bisa merengut nyawa, seperti jantung, asma, darah tinggi, kencing manis dan lainnya
Lanjut dia, bisa dilakukan pencegahan dengan dirubah denga pola hidup cerdik yakni cek kesekatan secara rutin, enyahkan asap rokok, rajin berolah raga, diet sehat seimbang, istiharat yang cukup dan kelola stres, tandasnya
“Ini penyakit tidak menular, tapi merupakan pemicu kematian hingga 75 persen,” pungkas Vika.