Pewarta : Fitri
Koran SINAR PAGI, Kab.Garut,- Dalam rangka meningkatkan kepedulian dan partisipasi masyarakat terhadap kebijakan daerah, Dewan Pimpinan Cabang Gerakan Mahasiswa Nasional Indonesia (DPC GMNI) Kabupaten Garut menggelar diskusi bersama masyarakat Leles dan Kadungora.
Acara tersebut dihadiri oleh berbagai tokoh pemuda, organisasi kepemudaan, serta bebagai komunitas seni yang diselenggarakan di Waroeng Kami Jalan Raya Leles Kadungora, Kamis (12/12/19).
Ketua DPC GMNI Garut, Lukman Bahrul Alam mengatakan, acara ini merupakan suatu konsep baru yang digagas setelah melakukan diskusi ringan bersama para tokoh pemuda, dan berbagai organisasi maupun komunitas yang ada di Kecamatan Leles dan Kadungora.
“Mereka menginginkan suatu agenda yang dikemas sesuai keinginan milenial tapi tidak menghilangkan daya kritis dan inovasi bagi peningkatan kesejahteraan dan pembangunan masyarakat leles, apalagi dengan perubahan kebijakan peraturan daerah no 29 tahun 2011 tentang RTRW yang telah dirubah menjadi peraturan daerah no 6 tahun 2019 yang telah di sahkan beberapa waktu lalu merupakan suatu momentum yang harus di kawal bersama oleh masyarakat leles kadungora karena berdampak secara langsung kepada masyarakat” ucapnya.
Menurutnya, dalam RT RW tersebut Kecamatan Leles merupakan salah satu dari empat kecamatan yang ditetapkan menjadi tempat industri, ini merupakan suatu hal yang perlu kita kawal bersama terkhusus mengenai dampak sosial dan lingkungan yang akan terjadi.
“Kita harus mempersiapkan langkah strategis menyambut, memanfaatkan dan mengawal kebijakan pemerintah Kabupaten Karut yang di laksanakan di Kecamatan Leles Kadungora, terlepas dari berbagai dampak negatif baik dalam aspek lingkungan, sosial, dan ekonomi, kita harus mampu memanfaatkan berbagai kebijakan pemerintah yang akan dan telah dilaksanakan menjadi hal yang akan memacu kesejahteraan masyarakat,” ucapnya.
Lukman menegaskan, GMNI Garut siap dalam mendampingi dan menjadi penyambung lidah masyarakat kepada pemerintah. Acara tersebut dimeriahkan oleh berbagai grup band lokal yang ada di kecamatan leles dan penampilan dari komunitas-komunitas yang ada.
Kegiatan tersebut dihadiri Viking The Brother, Bomber Garut Raya, Naga Sukma, Gibas, 234 SC, Slank Leles Creative. Slank Kadungora, foto Grapher Leles kadungora, Baraya Ninjas.