Pewarta : Avenk
Koran SINAR PAGI, Kab.Sukabumi,- Kader Partai Gerindra yang saat ini menjabat sebagai anggota Komisi I DPRD Kabupaten Sukabumi, Ade Dasep, menunjukan keseriusannya untuk maju sebagai Calon Wakil Bupati pada Pilkada Kab.Sukabumi 2020 mendatang, dengan mengembalikan formulir pendaftaran yang telah diisinya ke DPC Partai Gerindra, Jum’at (01/11/19) malam sekitar pukul 21.00 WIB.
Yang menarik Ade Dasep diantar 2 (dua) anak yatim piatu saat mengembalikan formulir pendaftaran tersebut.
“Ini sebagai bukti, bahwa saya sebagai kader Partai Gerindra serius ingin membangun Kab.Sukabumi dengan Al – Qur’an dan memakmurkan Kab.Sukabumi dengan memakmurkan anak yatim piatu,” ucapnya kepada sigiku.com lewat sambungan telepon selular.
Menurutnya, program tersebut selama ini baru bisa diterapkannya di daerah pemilihannya saja, “Dengan majunya saya sebagai Calon Wakil Bupati, saya ingin memiliki skup yang lebih luas dalam menerapkan program membangun Sukabumi dengan Al – Qur’an dan memakmurkan anak Yatim ini,” tandasnya.
Sementara Ketua BAPPDA Partai Gerindra Kab.Sukabumi, Usep Wawan, pihaknya menerima dengan terbuka, kapan saja bakal calon bupati maupun bakal calon wakil bupati yang akan mengembalikan formulir pendaftaran, karena BAPPDA buka 24 jam.
“Kami sangat menghargai keseriusan Pak Ade Dasep sebagai kader Partai Gerindra untuk maju pada Pilkada Kab.Sukabumi,” ucapnya.