Temu Lepas Kepala KCD Pendidikan Wilayah XI, Kab.Garut

  • Whatsapp
banner 768x98

Pewarta : Agus Lukman

Koran SINAR PAGI, Kab.Garut,– Acara Temu Lepas Keoala Kantor Cabang Dinas Pendidikan wilayah XI dari pejabat lama Hj.Lilis Rosita, kepada penggantinya, Asep Sudarsono, berlangsung di RM Sawah Lega Hegar, Jl. Raya Sukawening – Cibatu, Kamis (19/09/19).

Ridwan Ruswanda, Wakil Ketua MKKS SMA Kabupaten Garut, selaku Panitia Pelepasan (Panpel) yang juga menjabat Kepala SMAN 13 Garut mengungkapkan, acara berlamgsung dengan penuh keakraban, penuh canda tawa doliantara tamu yang hadir.

“Alhmadulillah acara digelar cukup meriah dengan suasana penuh kekeluargaan,” ucapnya.

Tampak hadir dalam kesempatan tersebut, para Kepala SMA, Ikatan Istri Kepala Sekolah (IIKS) bersama Ketuanya Hj Susi Srimulyati, perwakilan Kepala SMK & SLB, para Pengawas SMA, Jajaran Pejabat & staf KCD XI.

Ketua MKKS SMA, Kabupaten Garut, H Cecep R. Rusdaya yang juga menjabat Kepala SMAN 15 Garut menyampaikan sambutannya dengan penuh canda sarat makna.

“Atas segala arahan dan pembinaan KCD dalam suasana kerja yang sehat dan harmonis sehingga SMA di wilayah XI ini bisa solid dan mampu mengukir prestasi,” ucapnya.

Dalam motto juang, SMA maju bersama, hebat semua melalui implementasi penampilan, pelayanan dan prestasi kerja dalam upaya menuju Jabar juara lahir batin, tambahnya.

“Berkat persiapan dan binaan Hj. Lilis, diantaranya kontingen SMA Garut dapat meraih predikat juara umum O2SN, juara umum FLS2N dan juara umum Pasanggiri Sunda Tingkat Jawa Barat,” ujarnya.

Sementara KCD Wilayah XI, Asep Sudarsono menilai situasi dan kondisi kerja KCD XI cukup solid dan nyaman.

“Saya gembira karena persiapan yang sudah ibu selenggarakan bersama MKKS, justru mengukir prestasinya pada saat saya menjabat,” ujarmya.

Sehingga tambah Asep, bersama SMA Garut, saya mendapat berkah meraih predikat juara umum dibeberapa event lomba Tingkat Jawa Barat.

“KCD Wilayah XI akan memberikan uang pembinaan sebagai “kadeudeuh” masing-masing sebesar Rp.1 juta, bagi setiap peserta didik yang menjadi Juara Pertama di Tingkat Jawa Barat,” ujarnya.

Sementara itu, Hj. Lilis Rosita mengaku terharu atas segala perhatian, kerjasama yang solid dan penuh kesan mendalam atas eratnya hubungan antara SMA dengan KCD Wilayah XI selama ini penuh kekeluargaan.

Dirinya mengakui mulai nyaman dalam suasana kerja yang baru, selaku Kepala Perpustakaan dan Kearsipan di tingkat provinsi, bahkan menantikan adanya kunjungan kerja dari KCD Wilayah XI.

“Saya ingin membantu kebutuhan sekolah di KCD Wilayah XI, sesuai bidang yang saya kelola,” ucapnya.

Dia sempat mengucapkan beberapa pantun perpisahan yang disambut gemuruh tepuk tangan dari hadirin yang menyaksikan sebanyak 140 orang. Dan acara diakhiri dengan musafahah, ramah tamah, serta memberikan cinderamata.

banner 728x90

Pos terkait

banner 728x90