Kamis, Desember 5, 2024

Usulan Warga Dusun Gangsiran, Akhirnya Masuk Dalam PAK 2019

Foto :Sekda Dan Dinas PUPR Kota Batu Melakukan Survey Ke Dusun Gangsiran

Pewarta : HI

Koran Sinar Pagi, Batu,- Kondisi bangunan saluran drainase yang berada persis di pertigaan menuju tempat pembuangan akhir (TPA) sampah,Jl.Raya Gangsiran Tlekung Kecamatan Junrejo Kota Batu,dikeluhkan oleh warga RT.01 RW 03 Desa Tlekung. Keluhan itu disampaikan oleh Abdul, ketika dikonfirmasi dihadapan enam warga yang turut memberikan informasi pada Koran Sinar Pagi, Selasa (30/7) siang.

Bentuk keluhan warga setempat, tidak jauh berbeda dengan apa yang sudah pernah diajukan oleh Pemdes Tlekung ketika mengusulkan pada Musrenbang kota,” terang Abdul. Karena kondisi saluran drainase yang acap kali ketika musim hujan tiba, air bah yang dari arah barat mengalir ke timur tidak bisa masuk total pada drainase yang posisinya lebih tinggi dari jalan raya dan berdampak meluber hingga ke rumah penduduk,”jelas dia.

Pada tempat yang terpisah, Dinas PUPR kota Batu melalui Sekretaris Alfi Nurhidayat, mengatakan, untuk menindak lanjuti apa yang sudah dikeluhkan warga dusun Gangsiran RT.01 RW.03 Desa Tlekung, masalah saluran drainase yang acap kali menggenangi rumah warga pada waktu musim hujan sudah dilakukan kajian secara detail.

Alfi Nurhidayat membenarkan kondisi drainase tersebut. Dan hal ini sudah dibahas dan disurvey langsung bersama Sekda kota Batu dan Dinas PUPR beberapa hari kemarin. Melihat kondisi saluran drainase yang kurang memadahi itu, Dinas PUPR Batu sudah melakukan rencana pembangunan drainase baru.

Ditambahkan oleh Alfi, hasil dari survey tersebut sudah direstui oleh Pemkot Batu untuk dilakukan pembangunan saluran drainase baru, menggunakan Box Culfert sepanjang kurang lebih 150 meter dan tujuan pemasangan Box Culfert itu, untuk sekaligus melakukan pekerjaan pelebaran jalan ditambah 1 – 2 meter,” paparnya.

Dikatakan pula, perencanaan pembangunan drainase menggunakan Box Culfert itu, sudah masuk perencanaan dan besaran anggaran yang diperkirakan Rp.200 juta bersumber dari pos anggaran APBD 2019 yang di usulkan dalam perubahan anggaran keuangan (PAK) bulan ini.(wn)

Foto :Sekda Dan Dinas PUPR Kota Batu Melakukan Survey Ke Dusun Gangsiran

Foto : Kondisi Jl.Gangsiran Desa Tkekung Yang Minim Saluran Drainase

Related Articles

Media Sosial

0FansSuka
0PengikutMengikuti
0PelangganBerlangganan
Google search engine
Google search engine
Google search engine
Google search engine

Berita Terbaru