Pewarta : A Y Saputra
Koran SINAR PAGI, Kabupaten Ciamis,- Kabupaten Ciamis merupakan penerima Dana Alokasi Khusus (DAK) Pendidikan terbesar se Indonesia, hal tersebut diungkapkan Jajang, Kepala Bidang Pembinaan SD Dinas Pendidikan Kabupaten Ciamis saat Bintek, 27 Maret 2019.
Diungkapkan Jajang, Dana Alokasi Khusus adalah alokasi dari Anggaran dan Pendapatan Belanja Negara kepada Propinsi / Kabupaten / Kota tertentu dengan tujuan untuk mendanai kegiatan khusus yang merupakan urusan pemerintah daerah yang sesuai dengan prioritas nasional.
Salah satu penerima manfaat DAK Pendidikan di Kabupaten Ciamis adalah sekolah yang ada di wilayah Kecamatan Sukadana.
Terkait hal ini, Ketua Kelompok Kerja Kepala Sekolah (K3S) Sukadana yang telah dua priode menjabat H Totong saat ditemui ditempat kerjanya, Senin (08/07/19) membenarkan bahwa beberapa sekolah di wilayah Kecamatan Sukadana mendapatkan amanah untuk renovasi bangunan.
Dia berharap, para kepala sekolah bisa memanfaatkan dana yang diterima sekolahnya sesuai dengan juklak dan juknis yang ditetapkan oleh pemerintah, agar manfaatnya benar – benar bisa dirasakan oleh masyarakat.
“Saya berpesan kepada rekan – rekan kepala sekolah, apabila ada permasalahan segera berkonsultasi, dan saya tidak akan bosan mengingatkan agar pengerjaan renovasinya dilaksanakan dengan baik dan benar sehingga tidak terbentur dengan hal yang tidak diinginkan,” pungkasnya.