Pewarta :Her
Koran SINAR PAGI, Karawang,- Agenda rutin Pemerintah Provinsi Jawa Barat pada Bulan Puasa atau Safari Ramadhan,kali ini Kabupaten Karawang,mendapat giliran Lawatan itu.
Bertempat di Mesjid Agung, Rombongan Pemprov Jabar yang dikomandoi Wakil Gubernur, Uu Rizalul Ulum menggelar acara tersebut, Kamis (23/05), tepat setelah melaksanakan Shalat Dzuhur berjama’ah.
Tampak dalam acara tersebut, sejumlah pejabat Pemda diantaranya plt.Sekertaris Daerah,Syamsuri, serta Sejumlah Kepala Dinas dan Kepala Badan, juga Ketua Dewan kemakmuran Mesjid Agung, Acep Zamhuri.yang juga menjabat Kepala Dinas PUPR. Serta sejumlah jamaah yang hadir.
Dalam sambutan pertamanya Plt.Sekda, Syamsuri menyampaikan terimakasih kepada Wagub dan jajaranya yang berkenan berkunjung ke karawang. Syamsuri juga memohon ma’af atas ketidakhadiran Bupati Karawang,Celica, pada kesempatan itu.
“Rasa syukur dan terimakasih kami haturkan kepada Wakil Gubernur serta jajaranya yang telah melakukan lawatan ke Karawang, Serta Kami mewakili Ibu Bupati yang berhalangan Hadir karena ada kepentingan diluar. Besar harapan kami selaku jajaran.pemerintahan serta masyarakat Karawang dapat bersilaturahmi pada acara rutin ini. Tidak lupa juga Kami Apresiasi Pemprov Jabar yang telah menganggarkan begitu besar untuk revitalisasi Alun-Alun, yang Insyaalloh dapat terealisir dalam Tahun ini” Ungkap Syamsuri seraya menutup Sambutan.
Agenda selanjutnya Pembukaan serta Tausyiah yang disampaikan Wagub Jabar.
Dalam kesempatan ini, Uu menyampaikan rasa bangga dan Apresiasi kepada segenap pejabat Pemda serta Masyarakat Karawang yang begitu antusias hadir dalam kesempatan itu.
“Meskipun dalam kondisi cuaca yang cukup panas, dapat menahan hawa nafsu,lapar dan haus menjalankan ibadah puasa, para pejabat Pemda serta Masyarakat Karawang Meluangkan waktu untuk bersilaturahmi dan muhasabah dengan kami. Sejalan dengan cultur Karawang yang terkenal sebagai Lumbung padi Nasional, ditambah saat ini sudah menjadi kota industri, InsyaAlloh dapat menopang perekonomian Masyarakat menuju sejahtera.
Kami yakin dengan jalinan silaturahmi yang rutin dapat saling sinergi antara para pejabat dengan masyarakat, sehingga lebih peka apa yang dibutuhkan.oleh masyarakat. Salah satu contoh tadi yang disampaikan Bpk.Sekda Karawang, untuk program revitalisasi Alun-Alun yang sudah dicanangkan dan akan direalisasikan dalam Tahun ini, Karena Kami menganggap Alun-Alun sebagai jantung kota harus indah, serta dapat menjadi sarana hiburan.bagi Masyarakat, meskipun anggaran yang dikeluarkan cukup besar,terpenting bermanfaat untuk Masyarakat” Pungkas Wagub.