Rabu, Maret 19, 2025

Musrenbang Kecamatan Rantau Panjang Tampung Usulan Skala Prioritas

Pewarta : Heri Kusnadi

Koran SINAR PAGI, Ogan Ilir,- Kecamatan Rantau Panjang Kabupaten Ogan Ilir Provinsi Sumsel, Senin (25/02/19), menggelar Musyawarah Rencana Pembangunan tingkat kecamatan bertempat di aula kantor tersebut dan tampak dihadiri oleh salah satu pejabat dilingkungan Bappeda Ogan Ilir, Alex.

Dalam sambutannya ia menjelaskan, teknis dari usulan yang akan diajukan ada baiknya menjadi keperluan mendasar yang menyentuh kebutuhan masyarakat, khususnya di desa dalam Kecamatan Rantau Panjang ini.

Dikesempatan itu ia juga menyampaikan pesan dari Bupati Ogan Ilir, agar 25% dari Dana Desa bisa dialokasikan untuk sanitasi dan penyedian air bersih.

Sementara Camat Rantau Panjang, Zaki Mubarak yang memimpin kegiatan tersebut, menghimbau peserta tidak bertele – tele dalam menyampaikan usulan, agar pihak yang berkompeten, dalam hal ini Bappeda OI bisa mudah memahami keinginan dari setiap usulan yang masuk.

Dalam kegiatan tersebut diisi dengan pemaparan usulan rancangan pembangunan dari Desa serta UPTD yang ada di kecamatan ini, diantaranya usulan ini adalah rehab kantor camat, lampu penerangan jalan, jaringan listrik sejangko 1 dan 2 sepanjang 450 meter, program rumah layak huni, rehab masjid.

“Usulan tersebut semuanya skala prioritas, harapannya agar usulan yang disampaikan bisa direalisasikan,” ujarnya.

Ia mengaku akan berupaya semaksimal mungkin agar setiap usulan bisa direalisasikan, namun pastinya akan memprioritaskan yang lebih penting dari setiap usulan yang masuk.

“Usulan yang masuk akan kami tampung dan dibawa ke Musrenbang tingkat Kabupaten Ogan Ilir, mudah – mudahan semua usulan bisa terwujud sesuai keinginan masyarakat, namun pastinya akan mendahulukan yang lebih prioritas,” pungkasnya.

Related Articles

Media Sosial

0FansSuka
0PengikutMengikuti
0PelangganBerlangganan
Google search engine
Google search engine
Google search engine
Google search engine

Berita Terbaru