Pewarta : A Y Saputra
Koran SINAR PAGI, Kabupaten Ciamis,- Jajaran Polsek Cisaga, Kabupaten Ciamis, menggelar acara Pengantar Tugas dan Penyambutan, menyusul dipindahtugaskannya Kapolsek Cisaga AKP H Sayimin dan digantikan oleh AKP Husen Sujana, di Aula Desa Cisaga, Jum’at (18/01/19).
Acara tersebut dihadiri Anggota DPRD Kabupaten Ciamis, Eson Suryadi, Kepala UPTD Pendidikan, Asep Didi, Camat Cisaga, Dede Suparman, Danramil Cisaga, Kepala Desa se Kecamata Cisaga, Ormas, LSM, Intansi Pemerintahan, tokoh masyarakat dan tokoh agama yang ada di Wilayah Hukum Polsek Cisaga.
AKP H.Sayimin telah mengabdi di Polsek Cisaga selama 7 (tujuh) tahun 4 (empat) Bulan dan kemudian pada 04/01/2019 diterima Surat Keputusan Kapolda Jabar yang memberi mandat resmi untuk pemindahan tugas diringa sebagai Kapolsek Banjarsari.
Dan terhitung sejak tanggal 17 Januari 2019 AKP H Sayimin resmi memulai tugasnya di Polsek Banjarsari. Sebagai pengganti posisinya sebagai Kapolsek Cisaga digantikan oleh AKP Husen Sujana pindahan dari Polsek Panawangan
AKP Sayimin dalam kata kata perpisahannya menyampaikan permohonan maaf kepada semua pihak bila dalam tugas selama 7 (tujuh) tahun 4 (empat) bulan kurang maksimal.