Selasa, Desember 3, 2024

Sekda Ingin Karateka Berkontribusi dalam Pembangunan Kota Bogor

Pewarta : H. Ahyar. M

Koran SINARPAGI, Bogor,- Sekretaris Daerah Kota Bogor Ade Sarip Hidayat memberikan arahan dalam latihan gabungan karateka sabuk hitam se-Kota Bogor di ruang Paseban Sri Baduga, Gedung Balaikota Bogor, Sabtu (12/1/2019).

Ade menjelaskan, dengan adanya latihan bersama tersebut, silaturahmi antar karateka dari berbagai perguruan dapat terjalin dengan baik dan prestasi Karate Kota Bogor terus meningkat, baik di kancah provinsi, nasional maupun internasional.

“Olahraga karate berkembang cukup pesat di Kota Bogor. Hal tersebut terlihat dari terus tumbuhnya perguruan-perguruan karate serta mampu mencetak prestasi yang sangat membanggakan,” ungkap Ade.

Ade yang pernah menjadi Pembina Bandung Karate Club (BKC) Kota Bogor pada 1999-2004 itu mengajak para karateka, khususnya pemegang sabuk hitam untuk ikut ambil bagian dan berkontribusi dalam setiap pembangunan di Kota Bogor.

“Dalam kesempatan ini saya ingin para karateka bisa menyumbangkan tak hanya prestasi olahraga tetapi juga bersinergi terhadap program-program yang dijalankan Pemerintah Kota Bogor,” jelasnya.

Ia menambahkan, memiliki sabuk tertinggi merupakan dambaan setiap karateka, namun mempunyai sabuk tertinggi harus mempunyai tanggung jawab dan semangat yang tinggi untuk kehidupan universal. “Harus bisa diamalkan dalam kehidupan sehari-hari. Dan tentunya tidak boleh menjadi sombong dan lupa diri menjadi kalap,” tambahnya.

Ade juga menerangkan ada tiga dimensi dalam karate. Pertama, pastikan gerak dan langkah diniatkan dengan baik. Kedua, tutur bahasa harus membuat nyaman orang lain. Ketiga adalah berbuat amal. “Ini semua didasari dengan hati, ikrar dan perbuatan yang benar,” kata dia.

Terakhir, Sekda juga mengajak para penyandang sabuk hitam untuk menyalurkan kemampuan sekaligus bersikap dan berperilaku baik kepada orang lain dan alam. “Saya apresiasi karena BKC hadir membantu dalam kegiatan naturalisasi Ciliwung yang digagas oleh Wali Kota Bogor,” pungkasnya. (ismet/dhimas/sonia/ros/pri)

Related Articles

Media Sosial

0FansSuka
0PengikutMengikuti
0PelangganBerlangganan
Google search engine
Google search engine
Google search engine
Google search engine

Berita Terbaru