Kamis, Maret 20, 2025

Akhirnya Deni Suherlan Dilantik Menjadi Sekda Defenitif

Foto : Ir.H.Deni Suherlan,M.Si

Pewarta : Agus Lukman

Koran SINAR PAGI, Kabupaten Garut,- Teka teki jadi tidaknya Deni Suherlan dilantik menjadi Sekretaris Daerah (Sekda) defenitif Kabupaten Garut, akhirnya terjawab sudah, pasalnya, Bupati Garut Rudy Gunawan dipastikan akan melantiknya pada Senin (14/01/19) di Lapangan Setda Garut.

Kepastian proses pelantikan Sekda defenitif tersebut dibuktikan dengan sudah beredarnya undangan pelantikan dikalangan pejabat Kabupaten Garut.

Kabar terkait proses pelantikan Sekda defenitif tersebut, dibenarkan oleh Ketua Komisi II DPRD Garut, Alit Suherman. Menurut dia, pihaknya sudah menerima undangan untuk menghadiri pelantikan Sekda defenitif.

“Ya, berdasarkan undangan yang diterima besok proses pelantikannya,” ujar Alit, Minggu (13/01/19).

Dikatakan Alit, Pemerintah Kabupaten Garut, akan kembali memiliki Sekda yang defenitif setelah sekian lama dijabat oleh penjabat. “Memang Garut harus memiliki Sekda defenitif agar roda pemerintahan berjalan secara maksimal,” ucapnya.

Meskipun kabar pelantikan sempat diwarnai adanya isu batal, terkait soal yang bersangkutan pernah ditetapkan tersangka oleh Polda Jabar dalam kasus dugaan tindak pidana korupsi, namun isue tersebut terbantahkan dengan kenyataan bahwa pelantikan Deni akan tetap dilaksanakan.

“Ya benarkan Deni Suherlan yang dilantiknya besok,” ucap salah seorang pejabat yang enggan disebutkan namanya.

Ditempat terpisah Bupati Garut Rudy Gunawan, memberikan lampau hijau ikhwal proses pelantikan Deni Suherlan, yang saat ini menjabat sebagai Kepala Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda) Kabupaten Garut, sebagai Sekda Kab.Garut.

“Surat fisiknya terkait persetujuan untuk pelantikan Sekda sudah turun dari Kementerian, besok (Senin-red) akan kita lantik,” ujarnya.

Dikatakan Rudy, penunjukan Deni Suherlan, menjadi Sekda Garut, telah melalui proses seleksi yang dilakukan oleh Pansel, kemudian Pansel mengajukan tiga nama, yakni Deni Suherlan, Teti Saripeni dan Budi Gan Gan Gumilar.

Setelah memberikan tiga nama, baru direkomendasikan pada Kementerian Dalam Negeri melalui persetujuan dari Gubernur Jawa Barat, “Sudah melalui mekanisme perundang-undangan dalam penunjukan Sekda Defenitif tersebut,” katanya.

Menurut Rudy, proses pelantikan akan akan dilakukan secara sederhana dihadapan para pejabat serta tamu undangan, “Kita akan lakukan pelantikannya secara sederhana di Lapangan Setda Garut,” cetusnya.

Diberitakan sebelumnya, proses pelantikan Sekda defenitif mendapatkan sorotan negatif dari berbagai kalangan, karena Deni Suherlan sempat dijadikan tersangka dalam dugaan kasus korupsi Dana Bencana Alam, saat dirinya menjabat sebagai Kepala Dinas Binamarga.

Berikut Profil Singkat Ir.H.Deni Suherlan,M.Si,

Tempat/Tgl.Lahir : Ciamis, 23 April 1963Pangkat/Gol. : Pembina utama muda / IV,c

Alamat : Perumahan Sabda Alam Cipanas Garut

Karier :

Tahun 1981 lulus dari Teknik Sipil Unpar Bandung.

Tahun 1989 CPNS Dep PU RI

Tahun 1990 PNS Pemda Garut

Tahun 1993 Kabid Fisik pada Bappeda

Tahun 2001 Kadis Binamarga

Tahun 2005 Asissten II Sekda Kab. Garut.

Tahun 2007 Kadis Perindag

Tahun 2009 Kadis Pertacip

Tahun 2012 Kadis Tarkim

Tahun 2017 Ka Bappeda

Tahun 2019 Sekda

Related Articles

Media Sosial

0FansSuka
0PengikutMengikuti
0PelangganBerlangganan
Google search engine
Google search engine
Google search engine
Google search engine

Berita Terbaru