Sabtu, Maret 22, 2025

Warga Rancakukuk Resah, Khawatir Lokasi Galian C Longsor

Pewarta : Agus Lukman

Koran SINAR PAGI, Kabupaten Garut,- Warga Kampung Rancakukuk, Desa Banyuresmi, Kecamatan Banyuresmi, dibuat resah dengan adanya aktivitas galian C di Kampung Margahayu, Desa Karya Mukti. Warga khawatir akan terjadi longsor di lokasi tersebut, pasalnya, lokasi galian type C selain dekat dengan perkampungan warga juha hanya beberapa meter saja dari jalan raya yang menghubungkan Garut Utara dengan Kota Garut.

“Setiap malam warga dihantui rasa khawatir, mereka takut bukit tempat galian C longsor, apalagi sekarang ini sedang musim penghujan, bahkan seringkali berintensitas cukup ringgi,” ujar Iman Kurniawan, salah satu warga yang tinggal tidak jauh dari lokasi galian tersebut, Rabu (09/01/19).

Sementara salah satu pengguna kendaraan bermotor, Kusdinar warga Kecamatan Cibatu, mengatakan, dirinya setiap hari melewati jalur tersebut dan setiap lewat dilokasi galian dia mengaku kerap merasa takut terjadi longsor, sehingga ia harus ekstra waspada.

“Lokasi galian C tidak jauh dengan bahu jalan, sehingga kalau terjadi longsor akses jalan akan tertutup,” katanya.

Kusdinar menuturkan, kondisi bukit yang sekarang menjadi lokasi galian C, sudah gundul, padahal dulunya sebelum perusahaan galian beroperasi lahan tersebut merupakan lahan pertanian yang subur.

Dia mengaku heran, kenapa ada izin galian type C dilahan produktif, “Saya heran kenapa bisa ada galian C dilahan yang subur, bukannya bagus malah merusak lingkungan,” singkatnya.

Related Articles

Media Sosial

0FansSuka
0PengikutMengikuti
0PelangganBerlangganan
Google search engine
Google search engine
Google search engine
Google search engine

Berita Terbaru