Jumat, Februari 7, 2025

Pakaian tersangkut Gear Motor, Korban Terlindas Elef Hingga Tewas

Pewarta : Fitri

Koran SINAR PAGI, Kabupaten Garut,- Gara – gara pakaian Imas (45) terkait pada jari – jari gear motor, menyebabkan sepeda motor yang ditumpanginya hilang keseimbangan dan Imas (45) bersama seorang anaknya yang berusia 2 tahun pun terjatuh dari motor dan tewas tergilas kendaraan Elf yang berada dibelakangnya, Selasa (30/05/18).

Kasatlantas Polres Garut AKP Erik Bangun Prakasa menuturkan, saat kejadian korban sedang membonceng kendaraan R2 yang dikemudikan Jayadin (14) warga Kampung Batu Susun Rt/Rw 02/04 Desa Sirnagalih Kecamatan Bayongbong Kabupaten Garut.

“Saat korban Imas dan Anaknya terjatuh ke aspal, dari arah yang sama datang kendaraan Elf bernopol Z 7545 DB, namun karena jaraknya terlalu dekat, kendaraan Elf itu tidak bisa menghindar, akibatnya kepala korban tergilas oleh mobil itu hingga tewas,” tutur Erik.

Dia menghimbau pengguna Jalan untuk lebih hati – hati dalam menggunakan kendaraan dan selalu menggunakan Helm, “Kemana pun kita bepergian dengan menggunakan sepeda motor pakailah selalu helm, karena kecelakaan bisa datang kapan dan dimana saja,” ujarnya.

Atas kejadian tersebut, korban lamgsung dilarikan ke Rumah Sakit Dr.Slamet Garut, sementara kendaraan Elf serta sepeda motor korban dibawa ke Mapolres untuk dijadikan barang bukti, sedangkan sopir Elf diamankan untuk dimintai keterangan.

Related Articles

Media Sosial

0FansSuka
0PengikutMengikuti
0PelangganBerlangganan
Google search engine
Google search engine
Google search engine
Google search engine
Google search engine
Google search engine
Google search engine
Google search engine
Google search engine
Google search engine
Google search engine

Berita Terbaru