Pewarta : Sulkifli
Koran Sinar Pagi. Kaltim, – Kawasan padat penduduk Jalan Jendral Sudirman, Tanjung Redeb, Kabupaten Berau, Kalimantan Timur, menghanguskan satu unit rumah berbahan kayu ulin.
Musibah kebakaran itu terjadi sekitar pukul 16.00wita. Tidak ada korban jiwa maupun luka-luka, hanya saja kerugian materi.
Menurut informasi dari Nurlaila, istri Yusuf Gunawan pemilik rumah, saat selesai mengerjakan sholat ashar dimasjid samping rumah, dia terkejut melihat api berasal dari dinding kamar tidurnya yang bersebelahan dengan masjid. Dalam hitungan detik, api membesar hingga merembes ke seluruh bagian atap rumah.
“Saat itu Nurlaila spontan meminta pertolongan warga sekitar menyelamatkan ibunya serta Neneknya yang dalam kondisi sakit,”ucap, yusuf.
Belum di ketahui pasti penyebab kemunculan api yang berasal dari dinding kamar tidur tersebut. Sementara ini diduga akiva kosleting listik. Untuk perabotan rumah lainnya ludes dilalap api.
“Saat itu kami meminta bantuan pertolongan lagi ke warga lainnya untuk menghubungi petugas pemadam kebakaran, tidak lama kemudian lima unit pemadam kebakaran (PMK) dan Kepolisian tiba di lokasi. Berkisar dua jam kemudian, api berhasil di padamkan, ”kata yusuf.
“Ini kali pertama musiba terjadi kepada kami, apaboleh buat, hanya bisa ambil hikmahnya saja dan untuk sementara waktu ini, kami menumpang di rumah keluarga yang berada di wilayah sambaliung, “terang Yusuf