Pewarta : Fitri Nur’aeni
Koran SINAR PAGI, Kabupaten Garut,- Puluhan kader Partai Gerindra yang tergabung dalam Kagagas (Kader Gerindra Gabung Agus Supriadi) menurunkan bendera Partai Gerindra dan menggantinya dengan bendera Partai Demokrat.
Hal tersebut dilakukan kader Gerindra karena merasa kecewa dengan DPP Partai Gerakan Indonesia Raya (Gerindra) yang merekomendasi Rudy Gunawan, untuk maju kembali pada Pilkada 2018 mendatang.
Seperti diungkapkan mantan Bendahara DPC Gerindra Garut, Rohman, kekecewan kader terhadap keputusan DPP Partai Gerindra yang menurunkan rekomendasi kepada Rudy Gunawan tersebut, karena Rudy dianggap tidak pernah peduli terhadap partai yang telah mengusungnya pada Pilkada lalu selama menjabat Bupati Garut.
“Jelas kami sangat kecewa sikap DPP yang masih memberikan kepercayaan pada Rudy Gunawan. Kontribusi apa yang telah diberikan dia pada partai ?” tegasnya, Jumat (05/01/2018).
Menurutnya, peserta aksi bukan hanya kader partai, melainkan juga sayap partai seperti Perempuan Indonesia Raya (PIRA) Garut, Gerakan Indonesia Baru (GRIB) Garut, Forum Kader Gerindra Kabupaten Garut (FKG) dan Gardu Prabowo, ujarnya.
Ditegaskannya, Kagagas dan Sayap Partai Gerindra sudah menyatakan tetap akan memberikan dukungan terhadap Agus Supriadi-Imas Aan Ubudiyah dalam Pilkada Garut 2018,”Kami sepakat tidak mendukung Rudy Gunawan dan lebih memilih Agus Supriadi,” pungkasnya.