Pewarta : Nina Nuraeni
Koran SINAR PAGI, Kab.Sukabumi
Lahan garapan warga yang berada disekitar Gunung Walat, Sabtu (16/09) sektar pukul 15.10 Wib, terbakar habis. Kobaran api yang terus membesar melahap habis tanaman penghijauan yang ditanam warga setempat
Menurut salah satu warga, kebakaran lahan di Gunung Walat tersebut akibat dari ulah seseorang yang sengaja membuang puntung rokok di area tersebut, dan karena sedang musim kemarau ditambah hembusan angin yang cukup kencang sehingga api dengan mudah melahap dedaunan kering di sekitarnya hingga terus membesar.
Ade Dahlan (56), salah seorang warga penggarap lahan tersebut yang saat kebakaran terjadi dirinya tengah berada di Pelabuhan Ratu untuk sebuah keperluan berharap aparat kepolisian dan pihak kehutanan agar mengambil tindakan lebih lanjut untuk menyelidiki kasus kebakaran tersebut.
Dia merasa kejadian ini mengandung unsur kesengajaan dari pihak – pihak yang tidak bertanggung jawab. kerugian akibat kebakaran tersebut diperkirakan mencapai puluhan juta rupiah.