Selasa, Maret 18, 2025

Popo Ali Murtopo Terima Penghargaan Opini WTP Pengelolaan Keuangan Daerah

Pewarta : Asmidan
Koran SINAR PAGI, OKU Selatan

Bupati OKU Selatan Popo Ali Murtopo menerima Penghargaan Terbaik Pertama dari 116 pemda di regional Sumatera untuk kategori Indeks Kondisi Hasil Laporan Keuangan Daerah Regional Sumatera. Yang di laksanakan di Gedung Graha Sabhna Pramana Universitas Gadjah Mada Jogjakarta. (07/09). ( release humas)

Berkaitan dengan hal tersebut, Popo Ali menyampaikan ucapan terima kasih kepada semua organisasi perangkat daerah di lingkungan Pemerintah Kabupaten OKU Selatan atas prestasi tersebut.

Ia berpesan untuk selalu berbenah agar tetap menjadi yang terbaik dalam laporan keuangan daerahnya,”Mari bersama – sama kita pertahankan Opini Wajar dari BPK dan bila perlu di tingkatkan lagi, sekali lagi saya ucapkan terima kasih kepada jajaran BPKAD Kabupaten OKU Selatan,” ucapnya.

Sebelumnya Pemerintah Kabupaten OKU Selatan sudah 3 (tiga) kali berturut – turut mendapatkan Opini Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) dari Badan Pemeriksaan Keuangan (BPK) Republik Indonesia yang pertama kali diraih Kabupaten OKU Selatan Tahun 2015 lalu.

Penghargaan tersebut diserahkan langsung oleh Wakil Staf Ahli Kementerian Dalam Negeri Republik Indonesia didampingi oleh ketua prodi Magister Akutansi, Prof.,Dr.Abdul Halim,Mba.,CA. serta seketaris prodi bidang akademik dan kemahasiswaan Irwan Taufik Ritonga,SE.,M.bus.,Ph.D. Tungkas Rahmat.

Dalam kesempatan tersebut, Bupati OKU Selatan beserta rombongan menyempatkan diri menyapa Mahasiswa – Mahasiswi Asal Kabupaten OKU Selatan yang menimba ilmu di Yogjakarta di asrama IKPM OKUS di Yogjakarta.

Related Articles

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Media Sosial

0FansSuka
0PengikutMengikuti
0PelangganBerlangganan
Google search engine
Google search engine
Google search engine
Google search engine

Berita Terbaru