Pewarta: Dwi Arifin
Koran Sinar Pagi (Kab.Bandung)-, Drs. H. Ruli Hadiana, Kepala Badan Penanaman Modal dan Perijinan Kabupaten Bandung (BPMP Kab. Bandung), menilai BPMP sangat berperan dalam pembangunan diwilayah kabupaten Bandung. Mulai dari perijinaan, investasi, dan promosi potensi daerah.
Saat ini pelayanan di BPMP sangat optimal dan nyaman. Pihak pengunjung yang akan mengurusi surat ijin dilayani dengan profesional, saat menunggu verifikasi data pengajuan ijin. Pengunjung bisa menikmati ruang pelayanan yang sejuk karena dipasang AC, pelayanan tertib seperti di Bank. Peningkatan pelayanan ini diharap memiliki daya tarik kepada pihak yang mengajukan ijin tidak mengkuasakan kepada pihak lain, ungkapnya
Dengan adanya, jumlah wisata yang cukup banyak diwilayah selatan kabupaten bandung, Ciwedey dan Pengalengan. Didukung dengan infraktruktur yang maksimal, seperti pembangunan jalan tol, dan jalan kabupaten Bandung yang mulus. Sarana olah raga Si Jalak Harupat, Gedung Sabilulungan, dan Gedung Ilmu, jelasnya kepada wartawan
Selanjutnya masyarakat kabupaten Bandung yang cenderung agamis, Someah Hade Ka Semah dan berkarakter “Sabilulungan” yang merupakan akronim dari sabar, bijaksana, luhung akhlak atau berakhlak baik, luhur ilmu atau tinggi ilmu, dan ngancik iman dina dirina atau mempunyai kekuatan iman dalam diri, menjadi karakter warga masyarakat, memiliki daya tarik tersendiri untuk menumbuhkan kepercayaan investor mengembangkan dunia investasinya di kabupaetan bandung. Dari tahun ke tahun ke tahun minat investor untuk berinvestasi di Kabupaten Bandung, terus meningkat. Sehingga berpengaruh kepada perbaikan ekonomi daerah.
Keberhasilan daerah Kabupaten Bandung untuk meningkatkan daya tariknya terhadap investasi diantaranya dalam merumuskan kebijakan yang berkaitan dengan investasi dan dunia usaha serta peningkatan kualitas pelayanan terhadap masyarakat. Berhubungan langsung dengan BPMP yang selalu meningkatkan perannya agar terwujudnya iklim investasi yang kondusif melalui pelayanan perijinan terpadu satu pintu untuk mendorong pertumbuhan ekonomi daerah yang maju mandiri dan berdaya saing.