Sabtu, Februari 8, 2025

Kreativitas Desa Nangerang dan Pembangunan

Pewarta Eno Moreno

Kepala UPTD Pendidikan Kec. Cigalontang Ahmad Jawari dan Kades Nangerang Agus Suwarlan disaksikan unsure muspika lainya dan masyarakat saat melaksanakan peletakan batu pertama pembangunan Gedung PAUD Walisongo di kampung Galeong. Kepala UPTD Pendidikan Kec. Cigalontang Ahmad Jawari dan Kades Nangerang Agus Suwarlan disaksikan unsur muspika lainya dan masyarakat saat melaksanakan peletakan batu pertama pembangunan Gedung PAUD Walisongo di kampung Galeong.

Koran SINAR PAGI, Tasikmalaya,-  Desa Nangerang merupakan satu diantara 16 Desa yang ada di Kecamatan Cigalontang Kab. Tasikmalaya Jawabarat, sebagaimana pantauan awak media ternyata terjadi peningkatan yang berkesinambungan  dalam kinerjanya, mulai dari pembenahan manajemen dan adminisatrasi pemerintahan Desa, tupoksi perangkatnya yang lebih jelas, pembangunan kantor Desa yang cukup representativ.

Saat disambangi Koran SINAR PAGI, Kades  Agus Suwarlan mengatakan bahwa pihaknya terus berupaya untuk lebih meningkatkan pelayanan terhadap masyarakat dalam berbagai hal terkait dengan pemerintahan Desa “Saya (Kades) dan perangkat adalah pelayan masyarakat, dasarnya bukan mengesampingkan kepentingan pribadi atau keluarga akan tetapi utamakan kepentingan masyarakat  melalui disiplin kerja,  ayo kerja,” katanya.

Terkait peringanatan yang baru saja berlalu yaitu Hari Santri Nasional dan Sumpah Pemuda tepatnya pada hari minggu 30 Oktober, sebelumnya mengikuti Upacara di halaman Kecamatan Cigalontang,  Desa Nangerang  berinovasi melaksanakan gerak jalan sehat yang bertujuan untuk lebih menjalin tali silaturakhmi dengan warganya, serta pebagian santunan untuk yatim piatu. Mengenai dana Kades Agus mengatakan semua swadaya serta dukungan dari berbagai pihak meliputi dukungan dari Erry Purwanto (Golkar) dan H. Apip (PPP), UPTD Pendidikan, toko elektronik dan meubel Renara, dan pendukung lainnya, pada akhirnya terkumpul hadiah jalan sehat berupa 5 unit mesin cuci, 1 unit kulkas, 6 unit kipas angin, 2 kompor gas doble sumbu, 6 termos elektrik, serta ratusan hadiah hiburan lainya, paparnya.

Terkait dengan pembangunan program dana desa (DD 2016) diterangkannya,  pihaknya merealisasikan pada dua titik kepentingan masyarakat meliputi pembangunan tembok penahan tanah (TPT) sepanjang 291 meter dengan ketinggian 1.5 meter berlokasi di dangur sampai babakan padarame dan pembangunan ruang kelas baru (RKB) PAUD Walisongo berukuran 8 kali 12 meter tepatnya berlokasi di Galeong kedusunan tiga.

”Alhamdulillah selama pengerjaan di dua titik berjalan lancar dengan harapan dapat dinikmalti secara maksimal oleh masyarakat dan adanya peningkatan baik perekonomian maupun pendidikan”  kerjasama yang baik dengan berbagai unsur seperti TPK, BPD, LPM dan tokoh masyarakat adalah kunci suksesnya sebuah pembangunan,” katanya.

Untuk program kerja kedepan Desa Nangerang terfokus pada pembangunan sarana air bersih di dua titik meliputi dusun Nangerang  untuk kebutuhan 100 KK dan cilaku 64 KK.

Atas nama pemerintah Desa Nangerang sangat berterimakasih pada seluruh lapisan masyarakat yang sangat berperan aktif dalam mensukseskan program kerja berbagai sektor pembangunan.

Pada kesempatan tersebut Kades menghimbau “Mari kita jaga dan pelihara hasil pembangunan ini agar lebih terasa dampak terciptanya masyarakat Desa Nangerang yang maju dan mandiri dalam berbagai bidang baik perekonomian, kesehatan, pendidikan dan terjaganya silaturakhmi yang baik dengan sesama warga dan pemerintah Desa khususnya,” ucapnya

Selanjutnya Kades berharap, “Mari kita kerjasama untuk lebih tertanam rasa kesadaran  tanggung jawab  membangun desa untuk lebih maju dari apa  yang telah kita capai,” pungkasnya.

Related Articles

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Media Sosial

0FansSuka
0PengikutMengikuti
0PelangganBerlangganan
Google search engine
Google search engine
Google search engine
Google search engine
Google search engine
Google search engine
Google search engine
Google search engine
Google search engine
Google search engine
Google search engine
Google search engine
Google search engine
Google search engine

Berita Terbaru