Pewarta : Yohanes Jes Daniel
Koran SINAR PAGI, Klaten
Memperingati Hut Polwan ke 68 tahun 2016, seluruh Polwan jajaran Polres Klaten menghadiri dan menerima arahan dari ibu asuh polwan di aula Satya Haprabu Polres Klaten,(30/08).
Disela acara Ratih Faizal, selaku ibu asuh dan ketua Bhayangkari cabang Klaten, menyampaikan nasihat kepada seluruh Polwan di jajaran Polres Klaten terkait dengan tugas dan tanggung jawabnya dalam menjalankan tugas Negara.
Ratih Faizal menyampaikan agar Polwan memiliki perilaku yang humanis serta bermoral dalam menjalankan tugas sebagai pelindung, pengayom dan pelayan masyarakat.
Selain itu, Polwan Polres Klaten harus meningkatkan kemampuan kinerja sesuai dengan bidangnya masing-masing serta dapat menjaga martabat diri maupun instansi,“Dalam peringatan HUT Polwan ini kami harapkan terus menjaga kekompakan serta jangan melupakan kodratnya sebagai wanita, baik di dalam rumah tangga maupun di sekitar lingkungannya,” kata Ratih Faizal.