Bupati Lahat Menghimbau Mari Ciptakan Suasana Pilkades Yang Kondusif Dan Cakades Dilarang Berikan Dana Sumbangan Ke Panitia

  • Whatsapp
banner 768x98

Pewarta : Bambang.MD

Koran SINAR PAGI, LAHAT,- Pemilihan Kepala Desa serentak pada tanggal 9 Desember Tahun ini, Pemerintah Kabupaten Lahat mangadakan Focus Forum Discussion, Kamis (25/11) di Ballroom Hotel Grand Zuri.

Forum diskusi yang melibatkan Pemerintah Kabupaten Lahat Bersama Unsur Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkompinda) dan Forkopimcam serta Lembaga Keagamaan ini bertujuan menyatukan persepsi demi situasi Pilkades yang damai dan aman.

Mengingat pada situasi saat ini begitu gencarnya Pemerintah Pusat menggelontorkan Dana untuk tiap tiap Desa sehingga jabatan Kepala Desa begitu menjadi daya tarik masyarakat.

Untuk itu Pemerintah Kabupaten Lahat yang dalam hal ini terus berupa meminimalisir kecurangan kecurangan baik yang dilakukan masing masing Calon Kades maupun dari pihak panitia.

Bupati Lahat, Cik Ujang, SH menyampaikan dirinya menyatakan tidak menganjurkan tiap-tiap calon Kades mengeluarkan Dana untuk sumbangan ke panitia.

“Sangat rawan sekali kali Pilkades ini, belum pelaksanaan sudah banyak pungutan yang tidak jelas,” Ujarnya.

Tegas dirinya menyatakan Dana Pilkades itu sudah di anggarkan oleh Pemerintah Kabupaten Lahat, untuk itu dirinya meminta Dinas BPMDES dan Inspektorat terus berkoordinasi.

Menyoroti hal keamanan pada saat Pilkades Cik Ujang, SH juga meminta agar pihak Aparat TNI-POLRI selalu menjaga suasana selalu damai baik dalam pelaksanaan maupun pasca Pilkades mendatang.

Kapolres Lahat, AKBP Achmad Gusti Hartono, SIK menyatakan kesiapannya nya dalam hal keamanan pada saat Pilkades serentak Tahun ini.

Dirinya dan para Kapolsek beserta jajarannya sudah dikerahkan untuk terus memantau dan melarang Anggota nya untuk meninggalkan wilayah nya.

“Kami sudah melakukan pemetaan tiap-tiap wilayah, dan melakukan operasi mantap praja untuk mengamankan Pilkades nanti,” ungkapnya.

Sementara itu Ketua DPRD Lahat, Fitrizal Homizi, ST, Msi, menyarankan untuk menghindari timbulnya konflik pada saat Pilkades, panitia kecamatan harus bisa menutup celah-celah yang bisa menimbulkan kecurangan.

Dirinya memberikan gambaran terhadap salah satu calon Kades incumbent di daerah pertambangan, melakukan intervensi kepada pihak perusahaan yang mana mengarahkan pembagian CSR diadakan di Rumah Calon Kepala Desa.

Jika diamati hal ini merupakan salah satu kecurangan untuk itu ia meminta agar pihak panita bisa lebih peka melihat hal hal yang bisa menimbulkan konflik.

banner 728x90

Pos terkait

banner 728x90