Juru Bicara Satgas Covid 19 Kecamatan Lubai Ulu kunjungi SDN 6 Lecah

  • Whatsapp
banner 768x98

Pewarta : Iwan Brata

Koran SINAR PAGI, Kab.Muara Enim – Juru bicara Satuan Tugas Covid-19 Kecamatan Lubai Ulu, Lukman Hakim melakukan monitoring sekaligus bersilaturahmi ke SDN 6 Lecah, Kamis (25/2/2021).

Kunjungan tersebut disambut langsung oleh Kepala SDN 6 Lecah, Lusiana,S.Pd diruang kerjanya.

Jubir Satgas Covid-19 Kecamatan Lubai Ulu Lukman Hakim dalam kunjungan tersebut mengatakan maksud kedatangannya ke sekolah tersebut.

“Hari ini, saya datang kesini untuk melihat dan memastikan apakah Protokol Kesehatan Covid-19 sudah benar-benar dijalankan, sekaligus untuk menyambung komunikasi yang baik dengan Pemerintah kecamatan,” ucapnya.

Dikatakan, kesempatan tersebut juga dimanfaatkan untuk bertukar pikiran bagaimana cara mencegah penyebaran Covid-19 di lingkungan sekolah, umumnya di wilayah Kecamatan Lubai Ulu ini.

“Jadi dengan silaturahmi ini otomatis kita juga saling memberi informasi dalam upaya mempercepat penanganan dan pencegahan Covid-19 di wilayah Kecamatan Lubai Ulu ini,” katanya.

Ditambahkan Lukman Hakim, pihaknya akan memastikan Protokol pencegahan Covid-19 seperti menggunakan masker secara benar, cuci tangan pakai sabun, penyemprotan disinfektan secara rutin, pengukuran suhu tubuh, dan jaga jarak diterapkan.

“Upaya-upaya lainnya di luar lingkungan sekolah, telah ikut berpartisipasi dengan menyumbangkan masker dilingkungan sekolah melalui tokoh masyarakat serta melalui Pemerintah desa bekerjasama dengan pihak Puskesmas dan pemerintah kecamatan, tutupnya.

Sementara Kepala SDN 6 Lecah, Lusiana,S.Pd mengatakan, ada beberapa upaya yang telah dilakukan pihaknya terkait pencegahan penyebaran Covid-19, yaitu dengan rutin membersihkan lingkungan sekolah bersama seluruh stakeholder sekolah.

Selain itu, menyiapkan tempat cuci tangan di setiap pintu masuk serta selalu memakai masker dalam lingkungan sekolah.

banner 728x90

Pos terkait

banner 728x90