Penanganan Trotoar “Licin” Di Sumedang Mulai Dikerjakan Dipoles Cairan Epoxy

  • Whatsapp
banner 768x98

Pewarta : Jeky

Koran SINAR PAGI, Sumedang – Sesuai janji Dinas PUPR dan pengusaha yang akan mengatasi licin nya trotoar di depan Apotek Pajaji, di Jalan Mayor Abdurahman, Sumedang kota. Maka mulai pagi ini ( Selasa, 17/3/20), pelaksanaan itu mulai dikerjakan.

“Kami berupaya secepatnya dikerjakan , dan hari ini langsung dilaksanakan karena cairan Epoxy nya sudah datang. Barang nya cukup sulit, awalnya di pesan ke Jakarta, namun tak ada juga. Akhir nya kami menemukanya di Tangerang. Tapi itu juga kualitas nya sama dengan yang dipesan di Jakata, karena masih satu sumber dari negara Taiwan”, ujar Otang, pengusaha yang melaksanakan pekerjaan Trotoar saat dihubungi koransinarpagijuara.com, Selasa, ( 17/3/20).

Dari pantauan koransinarpagijuara.com di lokasi terlihat para pekerja sedang melakukan pemolesan trotoar yang licin tersebut. Proses pengerjaanya sebelumnya dibersihkan dulu dengan air, di lap, dan baru dipolesi cairan Epoxy.

“Pengerjaan ini termasuk juga trotoar yang di depan Diskopindag ( samping Koramil Kota ). Mudah – mudahan bahan nya cukup. Kalaupun tidak cukup nanti kita upayakan beli lagi. Baru datang satu jerigen, karena sulit nya barang”, tandas nya.

Diketahui sebelumnya, trotoar yang dibangun di tahun anggaran 2019 tersebut sempat ramai di media sosial karena licin nya trotoar itu. Bahkan disinyalir di lokasi itu ada warga yang jatuh terpeleset lebih dari satu orang.

Banyaknya dikeluhkan warga , hingga nasyarakat ada yang mempertanyakan segi keselamatan dari pembangunan trotoar itu yang diduga abai oleh Pemda Sumedang.

Tak ayal Bupati Sumedang, Dony Ahmad Munir pun menanggapinya. Dia langsung mengintruksikan ke Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang ( PUPR) untuk segera menanggulangi trotoar tersebut.

banner 728x90

Pos terkait

banner 728x90