Warga Desa Muara Mio Resah, Pasokan Air PDAM Tidak Lancar

  • Whatsapp
banner 768x98

Pewarta : Iwan Brata/Juanda

Koran SINAR PAGI, Kab.Muara Enim,- Pelayanan PDAM Muara Enim di Desa Muara Mio, Kecamatan Panang Enim menuai protes dari masyarakat, pasalnya sudah hampir 3 (tiga) bulan terakhir air yang disalurkan tidak stabil, kadang lancar namun lebih sering tidak keluar sama sekali, bahkan airnya tidak jernih.

Padahal masyarakat Desa Muara Mio harus tetap membayar rekening tagihan sesuai tarif yang ditetapkan PDAM.

Dengan kondisi ini, masyarakat mengaku merasa keberatan, karena biaya yang dikeluarkan tidak sesuai dengan pelayanan yang diberikan pihak PDAM.

Plh.Kades Muara Mio, Septiani mengatakan, masyarakat mulai merasa resah dengan tidak lancarnya pasokan air bersih dari PDAM.

Ia berharap PDAM Muara Enim segera mencari solusi untuk memecahkan masalah ini, agar tidak ada pihak yang merasa dirugikan.

banner 728x90

Pos terkait

banner 728x90