Rapat Minggonan Kecamatan Bojong

  • Whatsapp
banner 768x98

Pewarta : Dede M Ramlan

Koran SINAR PAGI, Kab.Purwakarta,- Kegiatan Rapat Minggon yang diselenggarakan setiap hari Rabu, merupakan agenda rutin jajaran Kecamatan Bojong, Kabupaten Purwakarta dalam rangka membahas maupun mengevaluasi berbagai program dan kegiatan yang dilaksanakan di wilayah Kecamatan Bojong khususnya.

Seperti yang dilaksanakan pada Rabu (17/07/19)) ini, Rapat Minggon diisi dengan evaluasi hasil kegiatan peringatan Hari Jadi Bhayangkara ke 73 yang dilaksanakan di wilayah kecamatan tersebut minggu lalu.

Camat Bojong, Wawan Darmawan menyampaikan ucapan terimakasih kepada seluruh Kepala Desa se Kecamatan Bojong yang telah mendukung dan mensuksekskan kegiatan tersebut.

Selain itu, Wawan juga menghimbau kepada para kepala desa untuk lebih giat lagi dalam menjalankan berbagai program dan memenuhi kewajibannya dalam pembayaran Pajak Bumi dan Bangunan.

“Kepada para kepala desa, Saya mohon untuk lebih giat setiap tahun nya dalam penggalangan PBB, karena bila PBB nya lancar, itu akan kembali lagi ke kita,” ucapnya.

Sementara kepada masyarakat, Wawan meminta untuk diperhatikan masalah BPJS Kesehatan, “Setiap bulan nya BPJS ini harus diurus dan dibayar, karena manfaatnya sangat besar dalam menunjang kesehatan masyarakat,” pungkasnya.

Dalam kesempatan yang sama, Kapolsek Bojong, IPTU Tuguh Sujhito mengutarakan rasa syukur dan terimakasih kepada seluruh jajaran Muspika Bojong dan kepala desa atas dukungannya dalam mensukseskan HUT Bhayangkara beberapa waktu lalu.

“Terima kasih, berkat dukungan semua pihak, peringatan Hari Bhayangkara ke 73 lalu, sangat meriah secara, tanpa dukungan semua masyarakat Bojong, hal ini tak mungkin terjadi,” ujarnya.

Selanjutnya, Kapolsek mengajak seluruh lapisan masyarakat dan unsur pimpinan Kec.Bojong untuk bahu – membahu menjaga keamanan dari para pelaku tindak kejahatan, terutama kasus Curanmor yang saat ini kembali marak.

“Kita harus betul – betul mewaspadai para pelaku tindak kejahatan, terlebih sekarang menjelang peringatan hari besar nasional, yakni Hari Kemerdekaan RI,” pungkasnya.

Sementara pendamping PKH Kecamatan Bojong, Abdul Hakim memberitahukan kepada para kepala desa bahwa untuk pemgambilan Kartu Penerima Manfaat (KPM) harus di ambil langsung ke Bank oleh yang bersangkutan.

banner 728x90

Pos terkait

banner 728x90