Menjelang Pilkada 2018 PASTI Blusukan Temui Warga Pangatikan

  • Whatsapp
banner 768x98

Pewarta : Fitri Nur’aeni

Koran SINAR PAGI, Kabupaten Garut,- Pasangan Calon (Paslon) Bupati/Wakil Bupati yang diusung Partai Demokrat (PD) dan Partai Kebangkitan Bangsa (PKB), H. Agus Supriadi-Hj.Imas Aan Ubudiah (Teh Imas) menjelang Pilkada 2018, blusukan menemui warga, tokoh masyarakat dan tokoh agama di Kecamatan Pangatikan, Jumat (02/02/18) disambut hangat warga Kecamatan Pangatikan.

Usai blusukan, Pasangan Agus Supriadi Teh Imas (PASTI) gelar pertemuan terbatas dengan sejumlah warga Desa Sukarasa di salah satu Kompleks Pesantren di Kecamatan Pangatikan.

Dalam kesempatan tersebut, mantan Bupati Garut Agus Supriadi menyatakan tekadnya memberikan yang terbaik untuk masyarakat Kota Intan.“Kami bertekad memberikan yang terbaik untuk masyarakat Garut,” ucapnya.

Sementara Bakal Calon Wakil Bupati Garut, Teh Imas menuturkan, bagi dirinya wilayah Kecamatan Pangatikan sudah tidak asing lagi karena waktu aktif di Organisasi Kepemudaan Fatayat Nahdlatul Ulama (NU) kerap berkunjung.

“Saat aktif di Fatayat NU, saya sering datang ke wilayah ini,” beber murid Pesantren Pangatikan, Pesantren Sadang-Sucinaraja dan Fauzan Sukaresmi ini.

Sosok perempuan berlatar belakang santri dan aktivis ini bersama Agus Supriadi berjanji akan melanjutkan kembali Program Saba Desa.“Insya Allah, niat kami istiqomah dalam memajukan Kabupaten Garut kedepan,” pungkas Teh Imas.

Sementara Ketua Dewan Pimpinan Anak Cabang (DPAC) PD Kecamatan Pangatikan, Irwan Wijaya optimistis PASTI mendapat kepercayaan dari masyarakat dan memenangkan Pilbup 2018.

“Kami bersama tim gabungan Partai Politik (Parpol) dan para relawan solid untuk menyukseskan PASTI,” singkat Irwan.

Dalam pertemuan terbatas tersebut turut hadir, Bendahara Dewan Pimpinan Cabang (DPC) PKB Kabupaten Garut, Rd. Saad Aliyudin, Ketua tim pemenangan Partai Berkarya, Edi Supriadi dan puluhan relawan Kecamatan Pangatikan.

banner 728x90

Pos terkait

banner 728x90